Categories: Daerah

Lapas Kelas II B Meulaboh dan Korem 012/TU Bersinergi Dalam Pengembangan Pertanian dan Peternakan untuk pembjnaan Narapidana

TerabasNews, Meulaboh, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas II B Meulaboh, Bapak Indra Gunawan, S.H, melakukan kunjungan silaturahmi yang berkesan ke Korem 012/TU. Kunjungan ini memberikan kesempatan bagi Kalapas untuk menyaksikan secara langsung konsep pertanian dan peternakan yang dikembangkan di lahan Poktan Teuku Umar Farm Food Estate Korem 012/TU, Kamis (13/7).

Dalam suasana santai di gubuk food estate, Kalapas menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Danrem 012/TU, Kolonel Inf Riyanto, S.I.P. Ia mengapresiasi program yang dijalankan oleh Korem dalam mendukung ketahanan pangan, terutama di Aceh Barat. Kalapas juga berharap lahan food estate tersebut dapat dijadikan konsep Lapas Terbuka bagi warga binaan, memberikan kesempatan bagi mereka untuk melakukan kegiatan pertanian dan peternakan sebelum mereka kembali ke masyarakat.

Selanjutnya, Kalapas menyampaikan saat ini ada 558 narapidana di Lapas Kelas II B Meulaboh, dengan mayoritas kasus narkoba. Ke depan Lapas Kelas II B Meulaboh ini akan dijadikan Lapas Penyangga.

Danrem 012/TU, Kolonel Inf Riyanto, S.I.P menyambut baik gagasan Kalapas dan siap bekerjasama untuk memberikan kebaikan dan manfaat. Dia menjelaskan bahwa lahan food estate awalnya merupakan hutan rawa yang dikembangkan menjadi food estate seluas 52 hektar, dengan berbagai komoditi tanaman dan ternak untuk memenuhi kebutuhan pangan yang terus meningkat. Upaya ini juga sejalan dengan program pemerintah dalam menekan inflasi dan stunting yang sampai saat ini masih jadi pekerjaan rumah kita bersama.

Untuk mengatasi kekeringan di food estate, dibangun sistem Canal Blocking yang menjaga kelembaban lahan dan digunakan untuk keramba ikan lele serta penyiraman tanaman. Danrem juga memperkenalkan Program I’M Jagong yang diluncurkan oleh Pangdam IM dan diterapkan di seluruh wilayah Kodam IM, dengan target total penanaman 3.000 hektar menggunakan bibit pioner 32. Program ini juga diterapkan di lahan food estate dan telah memberikan hasil yang subur, diharapkan dapat meningkatkan ketahanan pangan dan ekonomi petani jagung. Pada kunjungan ini Kalapas Kelas II B Meulaboh berkesempatan memanen jagung demplot Teuku Umar Farm yang telah mencapai usia panen.

Kunjungan dan silaturahmi ini diharapkan dapat mempererat kerjasama antara Lapas Kelas II B Meulaboh dengan Korem 012/TU, serta mendukung ketahanan pangan di Aceh Barat, juga diharapkan dapat memberikan manfaat dalam membina para narapidana melalui bidang pertanian dan peternakan, sehingga mereka dapat memiliki masa depan yang lebih baik.

TerabasNews

Recent Posts

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

19 mins ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

1 hour ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

2 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

13 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

16 hours ago

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

17 hours ago