Categories: Ekonomi

IndiHome Bangka Belitung Rayakan HUT Pelanggan Hingga Adakan Promo di Bulan Ramadhan

TerabasNews, Pangkalpinang – IndiHome Bangka Belitung turut merayakan Hari ulang Tahun (HUT) pelanggan prioritas yang masuk dalam katagori High Value Customer (HCV) Platinum IndiHome.

Hal ini dilaksanakan beberapa waktu lalu di kediaman masing-masing pelanggan yang ada di Kota Pangkalpinang.

Adapun pelanggan setia IndiHome yang terpilih sebagai pelanggan HVC Platinum IndiHome adalah Heri yang berulang tahun tanggal 21 Maret 2023 dan Ahmad Bastari yang berulang tahun pada tanggal 20 Maret 2023.

Alief Agung Nauval selaku tim Customer Care Telkom Bangka Belitung mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mengapresiasi para pelanggan High Value Customer IndiHome yang loyal menggunakan produk IndiHome.

Untuk itu IndiHome mengapresiasi para pelanggan terpilih yang sedang berulang tahun dengan memberikan bingkisan serta kue ulang tahun.

“Beberapa waktu lalu IndiHome Alhamdulillah berkesempatan untuk turut merayakan HUT pelanggan setia Indihome. Kami dan tim mengunjungi rumah pelanggan dengan membawa kue ulang tahun dan beberapa bingkisan dari IndiHome, hal ini sebagai bentuk apresiasi kami terhadap pelanggan karena telah setia menggunakan layanan IndiHome,” ujar Alief.

Alief menambahkan pada bulan ramadhan kali ini IndiHome juga berkesempatan memberikan promo lainnya bagi seluruh pelanggan setia Indihome dimana pun berada. Promo tersebut ialah “Berbuka Bersama Poin MyIndiHome” dengan program penukaran poin yang akan dijadikan voucher diskon hingga Rp. 50.000 di berbagai merchant makanan dan minuman seperti KFC, MCd, Grabfood, Gofood, dan masih banyak lagi.

Selain itu para pelanggan juga dapat berbagi berkah dengan program tahunan dari indiHome untuk berdonasi di bulan Ramadhan dengan cara menukarkan poin MyIndihome untuk berdonasi paket sembako dan takjil bagi kaum duafa yang akan di distribusikan oleh lembaga relawan yang bekerjasama dengan IndiHome.

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

6 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

1 day ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

1 day ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

1 day ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

1 day ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago