Categories: OlahragaPolitik

BPJ Terpilih Aklamasi Pimpin PBVSI Babel

TerabasNews, PANGKALPINANG – Peserta Musyawarah Provinsi VI Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung secara aklamasi memilih Bambang Patijaya sebagai ketua umum periode 2023-2027. Insan bola voli Bangka Belitung sangat berharap olahraga ini makin bergaung dan melejit prestasinya, di saat kini dipimpin oleh BPJ.

Musprov VI PBVSI Babel yang berlangsung Rabu, 15 Maret 2023, di Sun Hotel, Pangkalpinang, berjalan singkat. Karena hanya ada BPJ sebagai calon tunggal, peserta Musprov langsung menyepakati Anggota DPR RI itu sebagai Ketua Umum PBVSI periode 2023-2027.

Saking singkatnya Musprov, BPJ pun bahkan tak menyangka kalau jalannya Musprov berlangsung dalan waktu yang tak lama. “Ini Musda tercepat yang pernah saya ikuti. Kopi itu tadi baru diminum tiga teguk, lalu ada peserta dari dalam ruangan yang ngabarin kalau Musdanya sudah selesai. Ini luar biasa,” tutur BPJ berseloroh, ketika didaulat menyampaikan sambutan perdananya beberapa saat setelah terpilih.

Tertariknya BPJ untuk ikut dalam bursa pemilihan dan kemudian terpilih secara aklamasi, diapresiasi oleh Ketua Umum KONI Babel, Ricky Kurniawan. Dia percaya, hadirnya BPJ akan membuat semangat olahraga bola voli makin melambung.

“Terima kasih Pak, sudah mau ikut mengurus bola voli. Saya yakin dan percaya, di tangan Pak Bambang ini, voli Bangka Belitung akan makin maju,” ujar Ricky.

Terpilihnya BPJ, juga disambut gembira oleh Supiyat, ketua Pengprov PBVSI Babel periode 2019-2023. Dia meyakini, tongkat estafet kepemimpinan PBVSI Babel yang kini diteruskan ke tangan BPJ, akan membuat laju organisasi dan prestasi olahraga ini makin baik.

Supiyat yang memiliki beberapa janji dan program yang semasa kepengurusannya terkendala badai Covid-19, dapat direalisasikan di bawah kepengurusan BPJ. Salah satunya, menurut Supiyat adalah menghadirkan ProLiga.

“ProLiga bagus untuk memacu semangat atlet-atlet kita untuk maju,” tutur Supiyat.

Sementara itu, BPJ menuturkan, dari hasil sharing yang disampaikan oleh ketua dan jajaran pengurus periode sebelumnya, dia telah mendapatkan gambaran tentang arah yang dapat disusun bersama dalam membesarkan olahraga voli.

“Voli kita sudah punya modal yang bagus. Kita sudah pernah ada kejuaraan voli internasional. Ada beberapa pemain dari Babel juga yang main di ProLiga. Serta satu lagi, kita ada wasit internasional. Jadi, di Indonesia itu ada tiga wasit internasional, nah satu di antaranya berasal dari Babel,” tutur BPJ.

Karena voli adalah olahraga merakyat yang disukai banyak kalangan, BPJ mengatakan akan memperhatikan sisi prestasi sekaligus sisi hiburan dari olahraga tersebut.

“Tinggal bagaimana sinergitas dan keberlangsungannya. Di kampung-kampung turnamennya bagus-bagus,” ujar BPJ.

Salah satu hal yang tak luput dari perhatian BPJ adalah keberadaan GOR Shahabuddin yang terbilang representatif. Dengan kolaborasi bersama KONI Babel, BPJ akan memberdayakan keberadaan GOR tersebut untuk laju prestasi atlet bola voli Babel.

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

6 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

1 day ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

1 day ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

1 day ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

1 day ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago