Categories: Bangka Tengah

Anggota Polres Bateng Diberikan Pemahaman Netralitas Berpolitik

TerabasNews, BANGKA TENGAH – Kepolisian Resort Bangka Tengah menggandeng Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah, guna memberikan pemahaman tentang netralitas Polri dalam berpolitik pada tahapan Pemilu serentak 2024 mendatang, Rabu (15/3/23) di Aula Prasawirya Mapolres Bangka Tengah.

Kapolres Bangka Tengah AKBP Dwi Budi Murtiono melalui Kabag SDM Polres Bangka Tengah, Kompol Jhon Pitter Tampubolon, mengatakan, sosialisasi tentang netralitas berpolitik kepada anggota Polri saat pemilu berlangsung, merupakan langkah Polres Bangka Tengah dalam menghadapi tahapan pemilu serentak tahun 2024 mendatang.

“Kegiatan sosialisasi ini merupakan kesiapan kita dalam rangka menghadapi Pemilu tahun 2024 mendatang, yang saat ini tahapannya sudah berlangsung, untuk itu diharapkan seluruh anggota Polri khususnya Bhabinkamtibmas memahami dan mengerti apa saja yang menjadi larangan selama melaksanakan tugas di lapangan,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan Jhon Pitter, kedepannya seluruh anggota Polri agar lebih mempersiapkan diri lagi, mengingat tahapan pemilu serentak memiliki tahapan yang panjang.

“Rekan-rekan harus mempersiapkan diri lebih dari sekarang terutama kesiapan fisik mengingat tahapan pemilu yang panjang, dan rekan-rekan anggota Bhabinkamtibmas jangan sampai menjadi pemicu terjadinya konflik khususnya terkait pelaksanaan pemilu itu sendiri,” terangnya.

Lanjut Kompol Jhon Pitter, ia mengingatkan anggota Polres Bangka Tengah agar memahami apa itu politik praktis, sehingga tidak terjebak dalam lingkarannya.

“Jangan sampai anggota ada yang tidak faham akan politik praktis sehingga rekan-rekan sendiri yang menjadi korban, saya harapkan kegiatan ini jangan cuma dijadikan kegiatan formalitas saja, namun harus benar-benar dipelajari dan dipahami,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah Robianto, menambahkan, sosialisasi pemahaman tentang netralitas berpolitik Polri adalah langkah awal yang bagus, sebagai upaya Polres Bangka Tengah mempersiapkan diri dalam mengawal jalannya pelaksanaan pemilu serentak mendatang.

“Tahapan pemilu ini cukup panjang, dan yang menjadi perhatian adalah ada beberapa pemilu yang berbeda dalam waktu yang hampir bersamaan, sehingga hal ini menjadi perhatian lebih dari aparat Kepolisian selaku pengamanan,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Robianto, kedepan tentu kami berharap kegiatan seperti ini bisa kita bahas kembali, mengingat kegiatan seperti ini sangat penting khususnya bagi para anggota Bhabinkamtibmas.

“Nanti kita upayakan seperti membangun MOU antara Bawaslu dan Polres,.sehingga kegiatan sosialisasi ini bisa kita laksanakan secara berkesinambungan,” pungkasnya (Yan)

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

12 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

1 day ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

1 day ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago