Categories: Bangka Selatan

Wabup Debby Berharap Gebyar Literasi Mampu Meningkatkan Minat Baca di Bangka Selatan

TerabasNews, Bangka Selatan – Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi membuka secara langsung Gebyar Literasi tahun 2023 yang di laksanakan oleh Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Bangka Selatan, Jumat (24/2/2023).


Gebyar Literasi yang berlangsung di Balai Wisata Himpang Lime Habang Toboali ditandai dengan pemotongan pita oleh Wakil Bupati Debby Vita Dewi.

Kepada wartawan, Debby mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada pihak terkait yang telah melaksanakan kegiatan gebyar literasi dalam rangka meninggkatkan minat baca masyarakat di Kabupaten Bangka Selatan.

“Kegiatan gebyar literasi ini menjadi awal momentum bagi masyarakat Bangka Selatan, baik anak-anak dan orang dewasa dalam meningkatkan minat  membaca,” kata Debby Vita Dewi.


Menurutnya, kegiatan Gebyar Literasi Bangka Selatan merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas minat baca dan juga sebagai media atau wadah untuk memperkenalkan produk literasi dari elemen pembangunan daerah yang tersebar dari Pongok hingga Sebagin.

“Puluhan buku karya siswa, tenaga pendidik dan kependidikan, pegiat literasi serta elemen pembangunan daerah terpamerkan dalam kegiatan gebyar literasi hari ini.

Untuk itu, saya mengajak seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama membaca,” ujarnya.

Dengan adanya gebyar literasi tersebut, Wakil Bupati yang akrab di sapa Bunda ini berharap dapat menjadi langkah awal bagi semua bahwa membaca itu sangat penting untuk menambah wawasan dan pengembangan diri masing-masing.

“Momentum ini sebagai gerakan evaluasi dan pembentukkan komitmen dari Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan yaitu bupati, wakil bupati, dewan, guru sampai kepada para orang tua. Ini juga untuk membuktikan bahwa Bangka Selatan sangat respon terhadap gemar membaca,” pungkasnya.

TerabasNews

Recent Posts

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

14 hours ago

Prof. Albertus Wahyurudhanto Soroti Distorsi Pilkada Langsung akibat Biaya Politik Tinggi

TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…

19 hours ago

UBB Resmi Lantik Dosen, Pejabat Akademik, dan PPPK Paruh Waktu Tahun 2026

TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…

1 day ago

Kepala Dispubadpora Bangka Tengah Resmi Dijabat Zulpan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…

2 days ago

Lantik 105 PNS, Enam Pejabat Eselon II Resmi Duduki Kepala Dinas

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…

2 days ago

Peringati Isra Mi’raj, Kapolres Bangka Selatan<br>Ajak Anggota Tingkatkan Iman

TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…

2 days ago