Categories: Bangka Tengah

Ketua dan Pengurus PKK Bateng Dampingi Tim Penilai PKK Provinsi

TerabasNews, BANGKA TENGAH – Ketua TP PKK Kabupaten Bangka Tengah Eva Algafry bersama pengurus PKK Kabupaten Bangka Tengah mendampingi tim penilai PKK Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dalam rangka penilaian lomba 10 program pokok PKK di Kecamatan Koba dan Lubuk Besar.

“Hari ini tim penilai PKK Provinsi melakukan penilaian di Kecamatan Koba dan Lubuk Besar, di Kecamatan Koba kami melakukan penilaian Pola Asuh Anak dan Remaja di Kantor Kelurahan Padang Mulia, kemudian untuk penilaian Dasa Wisma di Kelurahan Simpang Perlang, dan yang terakhir di Desa Trubus, penilaian Administrasi PKK,” ujar Ketua PKK Bangka Tengah Eva Algafry, Senin (13/2/23).

Dikatakan Eva, penilaian ini merupakan lomba rutin yang di laksanakan secara berjenjang, mulai dari tingkat Kabupaten, Provinsi dan Nasional.

“Lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas masyarakat yang ada di PKK, dan diharapkan hari ini mendapatkan hasil yang baik,” ucapnya.

Dilanjutkan Eva Algafry, melihat potensi PKK mulai dari tingkat Desa sampai dengan Kabupaten, dibutuhkan sinergi semua pihak untuk memetakan dan menggali potensi yang ada, sehingga bisa memunculkan suatu prestasi.

“Memetakan dan menggali potensi yang ada sangat penting, karena dari pemetaan dan penggalian potensi itu akan muncul prestasi, seperti Pola Asuh Anak dan Remaja yang di lakukan oleh PKK Padang Mulia, secara bertahap melakukan road show ke sekolah-sekolah memberikan mengedukasi kepada orang tua bagai mana Pola Asuh Anak dan Remaja ini hal penting untuk diketahui bersama.” Terangnya.

Masih kata Bunda Eva, ia mengapresiasi seluruh TP PKK Kabupaten Bangka Tengah, yang selalu bersemangat dalam melaksanakan setiap kegiatan PKK di tingkat Desa, Kecamatan, Kabupaten maupun Provinsi.

“Terimakasih untuk kerjasama dan kerja kerasnya semua pengurus PKK baik itu di Desa, Kecamatan dan Kabupaten, semoga apa yang kita lakukan ini bermanfaat bagi masyarakat Bangka Tengah,” pungkasnya. (Yan)

TerabasNews

Recent Posts

Kurangi Dampak Emisi Gas Rumah Kaca, Ini Upaya Yang Dilakukan PT Timah Tbk Bersama Forkopimda

TerabasNews, BANGKA -- Dalam rangka mendukung ketahanan energi dan upaya mengurangi emisi gas rumah kaca,…

3 hours ago

PLN Terapkan Kesetaraan Gender dan Inklusifitas di Lingkungan Kerja Berstandar Internasional

TerabasNews, Jakarta, 3 Maret 2025 – PT PLN (Persero) menerapkan kesetaraan gender dan inklusivitas di…

9 hours ago

Korlantas POLRI dan PT Jasa Raharja Lanjutkan Survei Jalur di Jawa Timur dan Jawa Tengah, Singgahi Pertigaan Mengkreng di Kediri dan Solo

TerabasNews, Jakarta, 2 Maret 2025 – Korlantas POLRI bersama PT Jasa Raharja melanjutkankegiatan survei jalur…

9 hours ago

Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, PT Timah Serahkan Mesin Tempel untuk Kelompok Nelayan di Dusun Tanah Merah

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan nelayan di wilayah operasional perusahaan, PT…

1 day ago

Terima BPJS Ketenagakerjaan yang Difasilitasi PT Timah, Yustra: Ini Seperti Kejutan

TerabasNews, BANGKA SELATAN -- PT Timah Tbk kembali memfasilitasi nelayan untuk mendapatkan jaminan perlindungan sosial…

1 day ago

Inovasi BI-FAST Bulk Transfer: Membuka Era Baru Sistem Pembayaran

Oleh : Imam Zulfian dan Ardi PratamaUnit Implementasi Kebijakan SP dan Pengawasan SP-PUR, Kantor Perwakilan…

1 day ago