TerabasNews, Toboali – Bupati Bangka Selatan H. Riza Hedavid, S.T., M.Tr.IP melauncing Layanan dan Aplikasi Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan di RJB Corner yang merupakan salah satu rangkaian memperingati HUT ke-20 Kabupaten Bangka Selatan, Jumat, 27/1.
Selain melauncing Layanan dan Aplikasi Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan yang meliputi Aplikasi SITEPUS (Sistem Informasi Terpadu Pengaduan Masyarakat), SRIKANDI (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi) dan aplikasi android RJB Online, Bupati Riza Herdavid juga meresmikan RJB Corner yang merupakan CSR dari Bank Sumsel Babel dan melaunching Buku Kumpulan Cerpen berjudul “Ayah, Aku Rindu” karya terbaik anak kebanggan Bangka Selatan Khoiriah Apriza, siswi SMAN 1 Airgegas.
Riza Herdavid mengatakan, bahwa launching layanan dan aplikasi ini yang lakukan merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat secara lebih cepat, efektif dan efisien.
“Kami harap masyarakat dapat memanfaatkan aplikasi dan layanan ini dengan baik, tentunya dengan adanya aplikasi dan layanan ini akan memudahkan masyarakat,” katanya.
Ia mengatakan,contoh layanan aplikasi SITEPUS, dengan adanya layanan aplikasi SITEPUS masyarakat dapat langsung berkomunikasi dengan saya terkait pengaduan maupun aspirasi, karena nomor yang digunakan adalah nomor saya, jadi jika ada pengaduan atau aspirasi dari masyarakat bisa langsung saya tanggapi.
Kemudian, menutup sambutannya Bupati Riza Herdavid meminta kepada OPD terkait untuk mensosialisasikan Layanan dan Aplikasi yang telah dilaunching sehingga masyarakat Kabupaten Bangka Selatan mendapatkan kemudahan dalam pelayanan dan dapat merasakan manfaatnya secara langsung dan maksimal.
Turut hadir Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi, S.E, Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan Erwin Asmadi, Direktur Keuangan Bank Sumsel Babel Pusat Samiludin, Dandim 0432 Bangka Selatan Letkol Gani Rahman, Kepala Bank Sumsel Toboali Edward Octavidy, Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Selatan Eddy Supriadi, M.Pd, Staf Ahli, Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan dan tamu undangan. (andi)
TerabasNews, Jakarta - Bank Sumsel Babel kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan "Trusted Company"…
Oleh : Nabilah Adelia DevaniaFakultas Hukum, Universitas Bangka Belitung (Mahasiswi) TerabasNews - Kesehatan dan keselamatan…
TerabasNews, SUNGAISELAN – Untuk memperingati HUT Ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2024,…
TerabasNews - Polda Bangka Belitung menyampaikan secara umum pelaksanaan pentahapan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024…
TerabasNews, BANGNA TENGAH - Sejumlah atlet pelajar dan pelatih yang berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke-79, Persatuan Guru…