Categories: DPRD

Ketua DPRD Herman Suhadi Hadir Di Halal Bihalal IPHI


TerabasNews, Pangkalpinang – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Herman Suhadi, S.Sos, menghadiri dan mengikuti Acara Halal Bihalal Keluarga Besar Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, di Aula Gedung Asrama Haji Bangka Belitung, rabu (18/05/2022).
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Herman Suhadi, S.Sos, menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan Halal Bihalal, yang dibuka secara resmi oleh Ketua PW IPHI Babel, Erzaldi Rosman, dan dihadiri seluruh pengurus IPHI Babel, Kepala Kemenag Babel, Tumiran Ganefo, serta tamu undangan.
” Terima kasih kepada IPHI yang sudah mengadakan acara Halal bihalal ini, Mudah-mudahan dapat berlangsung setiap tahun. disini kita bisa berbagi tentang ilmu dan bersilahturahmi. Ukhuwah Islamiah benar-benar diterapkan disini”, ujar, Ketua DPRD Herman Suhadi, usai menghadiri acara halal bihalal IPHI Babel.
Terkait fasilitas maupun sarana dan prasarana di Aula Gedung Asrama Haji Bangka Belitung yang belum memadai, seperti belum adanya pendingin ruangan (AC), sehingga ia menyarankan agar Pemerintah Provinsi Bangka Belitung untuk dapat memfasilitasi.
” karena disini kayaknya kurang AC dan kurang pendingin ruangan. Itu bisa kita didiskusikan melalui dana hibah, sesuai dengan tata cara peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang dana bantuan itu”, sarannya.
Untuk diketahui, tahun ini, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Herman Suhadi, S.Sos, akan menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekah, bersama para calon jemaah haji lainnya.
Untuk itu, ia mengajak kepada seluruh masyarakat Bangka Belitung, untuk dapat mendoakan para calon jemaah haji yang akan diberangkatkan pada bulan Juni mendatang, sehingga para calon jemaah haji dapat selalu diberikan kesehatan dan kemudahan dalam menunaikan ibadah haji.
” Kita minta doa, agar seluruh calon jemaah haji, yang insyaallah akan berangkat bulan Juni ini diberikan kekuatan, kesabaran dan kesehatan. Sehingga bisa menjalankan ibadah haji dengan baik dan kembali ke tanah air sebagai Haji Mabrur dan Hajjah Mabruroh “, harapnya.**

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

21 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

21 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

23 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

1 day ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

1 day ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

1 day ago