TerabasNews, Bangka Selatan – Kepala Kepolisian Resor (Polres) Bangka Selatan, AKBP Joko Isnawan menghimbau kepada masyarakat yang akan melakukan mudik lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah untuk berhati-hati saat meninggalkan rumah.
Ia mengatakan, saat ini pemerintah telah memberi kelonggaran kepada masyarakat untuk melaksanakan mudik lebaran. Hal ini seiring dengan terkendalinya penyebaran Covid-19, jika dibandingkan dengan 2 tahun lalu.
“Euforia mudik ini saya minta tidak serta merta membuat masyarakat lalai, sehingga mengabaikan hal-hal penting, terutama terkait keamanan pada rumah yang akan ditinggalkan,” kata AKBP Joko Isnawan, Selasa (26/4/2022).
Ia menghimbau kepada masyarakat yang akan melakukan mudik lebaran untuk memastikan rumah yang ditinggalkan, terutama pintu rumah sudah terkunci dengan baik. Hal ini untuk mencegah terjadinya tindak pencurian di rumah kosong.
“Bagi masyarakat yang mudik untuk menitipkan rumah kepada tetangganya, dan memastikan pintu rumah sudah terkunci dengan baik, dan jika perlu dikunci ganda, agar tidak menjadi korban kejahatan,” ujarnya.
AKBP Joko Isnawan juga meminta kepada seluruh personil dan jajarannya untuk mensosialisasikan upaya pencegahan tindak pidana 3C yakni Curas Curat dan Curanmor.
“Sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, saya mengajak seluruh personil untuk mengingatkan masyarakat untuk senantiasa melakukan upaya pencegahan terjadinya pencurian dalam hal ini 3C,” ujar Kapolres yang akran disapa Jokis.
Selain itu, Ia juga meminta kepada masyarakat yang akan meninggal rumah saat mudik untuk memastikan kondisi sakelar maupun regulator kompor gas untuk tidak terhubung dengan sumbernya agar tidak terjadi kebakaran.
“Untuk mencegah terjadinya hal lain atas kesalahan manusia (human error) seperti kebakaran yang disebabkan karna konsleting listrik dan kompor hendaknya untuk kembali memastikan kondisi sakelar maupun regulator kompor gas untuk tidak terhubung dengan sumbernya,” ujarnya. (rus)
TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…
TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…
TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…
TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu, Universitas Bangka…