Categories: Bangka Selatan

Gelar Operasi Pasar Sembako Murah, Kapolres Minta Masyarakat Jangan Panik

TerabasNews, Bangka Selatan – Kepolisian Resor (Polres) Bangka Selatan bersama dengan Disperindag Provinsi dan Kabupaten Bangka Selatan bekerjasama dengan Bulog menggelar operasi pasar murah, Rabu (23/3/2022).

Operasi pasar murah yang dilaksanakan di halaman Mapolres Bangka Selatan tersebut ramai dikunjungi ibu-ibu yang ingin mendapatkan sembako murah yang telah disediakan.

Dalam operasi pasar murah, sebanyak 3000 liter minyak goreng, 300 kilogram daging beku, 750 kilogram gula dan 1,5 ton beras beserta bumbu dapur lainnya disediakan untuk masyarakat Bangka Selatan.

Kapolres Bangka Selatan, AKBP Joko Isnawan kepada wartawan mengatakan, operasi pasar murah dilakukan bertujuan untuk menghindari panic buying yang terjadi di masyarakat akibat kelangkaan minyak goreng.

“Sebenarnya untuk stok di Babel ini aman. Namun masyarakat kita beberapa pekan ini timbul kepanikan, sehingga kita melaksanakan kegiatan operasi pasar murah ini agar masyarakat tidak usah panik lagi, karena stok di Babel ini masih banyak,” katanya.

Ia mengatakan, masyarakat sangat antusias dengan dilaksanakannya operasi pasar murah, dan menginginkan kegiatan pasar murah bisa dilaksanakan setiap bulan.

“Tadi saya sudah mengobrol dengan beberapa ibu-ibu mereka sangat senang dengan adanya operasi pasar murah ini dan mereka menginginkan operasi pasar murah ini bisa terus dilaksanakan,” ujarnya.

Ia menambahkan, untuk kegiatan oeprasi pasar murah selanjutnya tergantung kepada dinas Perindag. Pihanya siap jika diminta untuk menyediakan tempat karena untuk membantu masyarakat.

TerabasNews

Recent Posts

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

10 hours ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

11 hours ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

15 hours ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

16 hours ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

1 day ago

DPRD Setujui LKPJ Gubernur Kep. Babel TA 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…

1 day ago