Categories: Nasional

Kejar Target Vaksinasi Anak, Pemkab Kendal Mulai Lakukan Vaksinasi Tahap Dua

TerabasNews, Kendal – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal Provinsi Jawa Tengah terus berupaya mengejar target capaian vaksinasi Covid-19 anak usia 6 sampai 11 tahun.

Sampai dengan Rabu (19/1/2022) kemarin capaian vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun di kabupaten Kendal telah mencapai 90 persen.

Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengatakan, pihaknya menargetkan capaian vaksinasi anak hingga akhir Januari 2022 bisa mencapai 100 persen. Untuk itu, kata dia pihaknya akan terus menggenjot vaksinasi anak guna membentuk herd immunity.

“Vaksin anak terus digenjot agar herd Immunity dapat terbentuk dikalangan pelajar. Kita targetkan tentunya dapat segera mencapai 100 persen dan saat ini juga sudah 90 persen artinya target kita sedikit lagi tercapai,” kata Dico M Ganinduto, meninjau pelaksanaan vaksinasi anak tahap dua, Rabu (19/1/2022) di pariwisata Tirto Arum Kendal.

Ia mengatakan, untuk mensukseskan vaksinasi anak nasional, guna membentuk herd immunity khususnya kepada para pelajar, pihaknya berkolaborasi tiga pilar mulai melakukan vaksinasi anak tahap dua.

“Disamping kita mengejar target vaksinasi dosis pertama, hari ini kita bersama Polres Kendal mulai melaksanakan vaksinasi anak tahap dua. Dengan vaksinasi ini diharapkan herd immunity anak bisa terbentuk dan pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) yang sudah dimulai 100 persen berlangsung dengan lancar,” ujarnya. (Nyaman)

TerabasNews

Recent Posts

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

11 hours ago

Prof. Albertus Wahyurudhanto Soroti Distorsi Pilkada Langsung akibat Biaya Politik Tinggi

TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…

16 hours ago

UBB Resmi Lantik Dosen, Pejabat Akademik, dan PPPK Paruh Waktu Tahun 2026

TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…

1 day ago

Kepala Dispubadpora Bangka Tengah Resmi Dijabat Zulpan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…

1 day ago

Lantik 105 PNS, Enam Pejabat Eselon II Resmi Duduki Kepala Dinas

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…

1 day ago

Peringati Isra Mi’raj, Kapolres Bangka Selatan<br>Ajak Anggota Tingkatkan Iman

TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…

1 day ago