Categories: Daerah

Kependam IV/Diponegoro Kolonel inf Enjang, S.I.P. Laksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Tinggal.

TerabasNews, Semarang – Keluarga besar Penerangan Kodam (Pendam) IV/Diponegoro yang dipimpin Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Enjang, S.I.P., melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Tunggal, Jl. Sriwijaya, Pleburan. Kamis (13/01/2022).

Ziarah rombongan ini merupakan rangkaian kegiatan HUT ke-71 Penerangan Angkatan Darat. Acara tersebut digelar dengan hikmat diawali penghormatan, mengheningkan cipta serta peletakan karangan bunga secara simbolis oleh Kapendam IV/Diponegoro, kemudian dilanjutkan doa dan tabur bunga oleh rombongan ziarah.

Kapendam IV/Diponegoro menyampaikan bahwa ziarah rombongan ini ditujukan untuk mengenang, menghormati, menauladani jasa-jasa dan perjuangan para Pahlawan Kusuma Bangsa yang telah gugur membela dan mempertahanakan kemerdekaan NKRI. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi generasi penerus dimana semangat juang, semangat kebangsaan para Pahlawan akan selalu terpateri di dada setiap insan Indonesia dan menjadi kebanggaan sepanjang masa.

“Ini adalah momentum bagi kita insan Penerangan untuk melakukan introspeksi sekaligus memperbaiki diri sehingga mampu menghadapi tantangan ke depan demi terwujudnya Penerangan
TNI AD yang adaptif dan profesional” ungkap Kapendam.

Seiring perkembangan zaman, satuan Penerangan semakin memiliki peran strategis dalam mewujudkan tugas pokok TNI AD. Sehingga seluruh insan Penerangan dituntut untuk terus berkarya, menggali potensi diri serta menggelorakan semangat untuk berinovasi.
(Nyaman)

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

7 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

7 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

9 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

14 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

14 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

15 hours ago