Categories: Bangka Selatan

Operasi Lilin Pengamanan Nataru, Polres Basel Vaksinasi 1.353 Warga

TerabasNews, Toboali – Selama pelaksanaan Operasi Lilin Menumbing tahun 2021 dalam rangka pengamanan Natal dan tahun baru (Nataru), kepolisian resor (Polres) Bangka Selatan melayani vaksinasi tehadap masyarakat dengan membuka gerai vaksin di pos pengamanan dan pos pelayanan.

Kabag Ops Polres Bangka Selatan, Kompol Albert Daniel Tampubolon mengatakan, selama pelaksanaan pengamanan natal dan tahun baru, Polres Bangka Selatan membuka layanan vaksinasi kepada masyarakat dengan membuka gerai vaksinasi di pos pengamanan dan pos pelayanan.

“Selama operasi lilin pengamanan Natal tahun baru yang dimulai dari tanggal 24 Desember 2021 sampai dengan 2 Januari 2022, kita telah telah memvaksin ribuan masyarakat, baik dosis pertama maupun dosis kedua,” kata Kompol Albert, Selasa (4/1/2022).

Lebih rinci, Albert menyebutkan dari pos pengamanan dan pos pelayanan yang didirikan sebanyak 1.353 warga telah di vaksin baik dosis pertama maupun kedua.

“Karena saat ini kita fokus pada percepatan vaksinasi, sehingga setiap pos pengamanan dan pelayanan kita buka gerai vaksin dan telah memvaksin sebanyak 1.353 warga,” ujarnya.

Ia menambahkan, saat ini pihaknya juga fokus pada vaksinasi dosis kedua. Mengingat saat ini vaksinasi dosis kedua masih rendah.

“Capaian vaksinasi dosis pertama sampai saat ini telah mencapai 117.358 atau 75,25 persen dari total sasaran 155.953. Sedangkan untuk dosis kedua mencapai 74.223 atau 47,59 persen,” ujarnya. (rus)

TerabasNews

Recent Posts

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

3 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

4 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

5 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

16 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

19 hours ago

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

20 hours ago