TerabasNews, Pangkalpinang – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Pangkalpinang bersama BNN Prov. Kep. Babel, dan Bea Cukai Pangkalpinang yang di pimpin langsung oleh Kepala BNN Kota Pangkalpinang AKBP Noer Wisnanto, S.I.K melakukan penangkapan peredaran Narkotika jenis Sabu, Senin (29/11/2021).
Kepala BNN kota Pangkalpinang AKBP Noer Wisnanto mengatakan, pelaku berhasil ditangkap di simpang 4 kuburan gabek-selindung pukul 20.00wib. Penangkapan terhadap pelaku berinisial Y dilakukan berdasarkan laporan dari masyarakat di sekitar wilayah Jerambah Gantung (kerabut) yang sering dijadikan tempat transaksi Narkotika.
“Berdasarkan laporan dari masyarakat, tim gabungan langsung survey dan memantau ke lokasi dan benar tempat tersebut sering dijadikan tempat transaksi narkoba jenis Sabu, “ungkap Kepala BNN Pangkalpinang.
Lanjutnya, setelah diamankan, petugas melakukan penggeledahan barang bawaan tersangka disaksikan oleh warga dan ketua RT setempat ditemukan barang bukti sebagai berikut :
a. Kristal bening terbungkus plastik hitam diduga narkotika jenis sabu berjumlah 1 bungkus dengan berat bruto 100,95 gram.
b. Tas selempang hitam.
c. Kartu Tanda Pengenal a.n inisial Y.
d. 1 Buah Kartu ATM BCA.
e. 1 Unit sepeda motor Suzuki Satria F warna putih kombinasi abu-abu.
f. 1 Unit ponsel Nokia Non Android warna hitam.
“Tersangka sekarang kami bawa ke kantor BNN Kota Pangkalpinang untuk pendalaman informasi dan pengembangan lebih lanjut, “ujar Noer kepada awak media. (DF)
TerabasNews, Jakarta, 20 April 2025 - PT PLN (Persero) menandatangani kerja sama strategis dengan Kementerian…
TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…
TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…
TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…