Categories: Pemprov Babel

Pemprov. Babel Siapkan Beasiswa ke Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara Magelang

TerabasNews, JAKARTA – Usai jalin kerjasama dengan Universitas Negeri Yogya (UNY), Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman terus berkomitmen meningkatkan SDM Babel yang unggul melalui kerjasama dengan beberapa lembaga pendidikan berkualitas. Kali ini, Gubernur Erzaldi menandatangani MoU dengan Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara (LPTTN) Magelang, Senin (1/11/2021).

Adapun kerjasama yang dilakukan yakni terkait penyelenggaraan pendidikan penyertaan peserta didik pada Sekolah Menengah Atas (SMA) Taruna Nusantara melalui program biaya pendidikan.

“MoU ini sebenarnya sudah sejak lama kami harapkan, sejak saya menjadi Bupati di Kabupaten Bangka Tengah. Tapi, alhamdulilah hari ini keinginan tersebut bisa terlaksana,” ujar Gubernur Erzaldi saat mengawali sambutannya.

Dirinya mengatakan, sebagai salah satu lembaga pendidikan unggulan, LPTTN Magelang telah meluluskan banyak siswa yang berhasil, termasuk yang berasal dari Bangka Belitung.

Diakuinya, MoU ini juga merupakan salah satu amanah masyarakat Babel agar siswa-siswi asal Bangka Belitung bisa mendapatkan beasiswa dan belajar di Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara Magelang.

“Karenanya, kami sangat berkeinginan agar ada kuota untuk siswa-siswi dari Babel, dan jika memungkinkan, kalau masih bisa kuotanya ditingkatkan, kami terima,” ujarnya.

Kerjasama ini nantinya diharapkan tidak hanya dalam bentuk pemberian beasiswa saja, namun bisa lebih diperluas lagi.

“Kami berharap kerjasama yang terjalin ini bisa meluas menjadi beberapa bentuk, seperti kolaborasi dalam rangka meningkatkan kompetensi para tenaga didik khususnya di SMK-SMK Bangka Belitung. Kolaborasi juga bisa dalam bentuk pertukaran tenaga didik, sehingga tenaga didik asal Babel bisa terlatih dengan sistem pendidikan di LPTTN Magelang,” ungkap orang nomor satu di Babel ini.

Sementara itu, Sekretaris Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan (YPPSDP), Mohammad Hasyim menyambut baik keinginan Gubernur Erzaldi untuk menciptakan SDM unggul di Bangka Belitung.

“Pada prinsipnya kita akan tindak lanjuti kerjasama ini, sebagaimana setiap tahunnya akan ada beasiswa yang bersumber dari dana APBN maupun APBD,” ujarnya.

Penandatanganan kerjasama kemudian akan dilanjutkan dengan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Hadir dalam kegiatan Kepala LPTTN, Pejabat di jajaran YPPSDP, Sekretaris Dinas Pendidikan Babel, dan Kepala Badan Penghubung Babel.

Penulis : Imelda
Foto : Badan Penghubung
Editor : Dini

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

13 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

13 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

15 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

20 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

20 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

21 hours ago