Categories: Bangka Tengah

Bupati Bangka Tengah Ajak Seluruh Unsur Terkait Kompak Tanggulangi Covid-19

Terabas, Koba – Bupati Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Algafry Rahman, S.T., sesuai arahan Presiden RI di momen HUT ke-76 Kemerdekaan RI ini mengajak semua unsur terkait untuk kompak dan semangat bersama-sama menanggulangi pandemi Covid-19.

“Sebagaimana yang disampaikan Bapak Presiden kemarim, kita sekarang ini sedang dalam pandemi Covid-19, jadi kita harus secara kompak dan kebersamaan untuk segera menghilangkan Covid-19 ini,” ungkap Algafry.

Algafry juga mengatakan momen HUT ke-76 Kemerdekaan RI ini sangat tepat untuk mengajak masyarakat kembali mengingat sejarah perjuangan terdahulu yang penuh tekad dan keberanian.

“Momen ini membuat kita kembali mengingat sejarah bahwa perjuangan orang terdahulu yang luar biasa penuh tekad dan keberanian. Kondisi pandemi seperti ini kita harus semangat  dengan menjiwai tekad perjuangan tersebut, secara bersama-sama menanggulangi pandemi Covid-19,” tutup Algafry.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, sehingga penyebaran Covid-19 di wilayah itu bisa dicegah.

“Ingat kita semua harus mematuhi protokol kesehatan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun/hand sanitizer, menjaga jarak/menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas/bepergian kecuali untuk keperluan sangat mendesak/urgen,” katanya.(hend)

TerabasNews

Recent Posts

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

2 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

3 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

3 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 day ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 day ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

1 day ago