Categories: Daerah

Tegakkan PPKM Darurat, Koramil 10 Batang Bersama Polsek Batang Gelar Operasi Penyekatan

TerabasNews, Batang — Guna menegakkan PPKM Darurat, Personil Koramil 10 Batang bersama Polsek Batang melaksanakan operasi penyekatan di jalan perbatasan antara Kota Batang dan Kota Pekalongan, tepatnya di Desa Karanganyar, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang, Senin (19/7/21)

Operasi penyekatan sengaja digelar dengan tujuan untuk melaksanakan pemantauan terhadap masyarakat selama pemberlakuan penerapan PPKM Darurat.

Dijelaskan Danramil 10 Batang Kota Kapten Inf Bardi, selama operasi di gelar kondisi jalanan terlihat cukup sepi, masyarakat juga sudah memahami dan mematuhi tentang di berlakukannya PPKM Darurat sejak tanggal 3 Juli hingga tanggal 20 Juli 2021.

Para personil TNI – Polri juga mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan tetap mematuhi protokol kesehatan, selalu memakai masker dimanapun berada dan mematuhi PPKM Darurat yang berlaku di wilayah Jawa dan Bali.

Diharapkan selama PPKM Darurat masyarakat mengurangi aktifitas di luar rumah agar program ini dapat berhasil secara maksimal dalam pencegahan Covid- 19. Mari kita bersama-sama selalu menjaga kesehatan diri sendiri dan juga keluarga supaya tidak tertular virus Covid-19 ”, Pungkas Danramil

(Nyaman/Pen- 0736 Batang)

TerabasNews

Recent Posts

Lewat Kolaborasi Inklusif, PLN Pacu Inovasi Hidrogen untuk Lautan Bebas Emisi

TerabasNews, Jakarta, 20 April 2025 - PT PLN (Persero) menandatangani kerja sama strategis dengan Kementerian…

3 hours ago

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

21 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago