TerabasNews, Pangkalpinang – Ratusan botol miras berbagai merek serta 29 Kg Ganja kering di musnahkan Kepolisian Daerah Kepulauan Bangka Belitung di halaman lapangan parkir Bhay Park, Selasa sore 27/4.
Kapolda Babel, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat mengatakan, minuman keras dan Ganja kering yang dimusnahkan merupakan hasil ungkap Dit Resnarkoba Polda Babel.
“29 Kg ganja tersebut merupakan tindak pidana penyelundupan narkoba jenis ganja dari Provinsi Lampung pada 12 Februari 2021 kemaren,” kata Kapolda
Ia mengatakan, untuk barang bukti minuman keras yang dimusnahkan rencananya akan di edarkan di wilayah Babel.
“Dengan Adanya tindakan dari Ditresnarkoba dan dilaksanakan operasi penyakit masyarakat (pekat menumbing) telah menyelamatkan ratusan ribu bahkan jutaan jiwa masyarakat di Babel,” katanya.
Kapolda Mengatakan hari ini Polda memusnahkan minuman keras jenis arak yang dikemas dalam 194 bungkus plastik, 68 botol dan dua jerigen, dua ember tuak, 442 botol bir dan 250 kaleng bir, dan 29Kg ganja kering.
“Kejahatan narkotika merupakan permasalahan yang harus diperhatikan secara serius, karena narkotika adalah musuh negara yang harus mendapatkan penanganan yang sangat serius dari berbagai pihak dan harus adanya kerja sama, sehingga dalam upaya penanganannya pun diperlukan kerjasama yang sinergi dalam hal ini Dit Resnarkoba dan jajarannya serta aparat criminal justice system (CJS) yakni kejaksaan, BNNP, pengadilan, BPOM dan dinas kesehatan” kata Kapolda.
Dikatakannya, untuk tersangka pemilik narkotika jenis ganja tersebut atas nama (YN) yang disangkakan melangggar Pasal 114 Ayat (2) jo Pasal 132 Ayat (1) subsider Pasal 111 Ayat (2) jo Pasal 132 Ayat (1) lebih subsider Pasal 115 jo Pasal 132 Ayat (1) UU RI No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (**)
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…
TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…
TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…
TerabasNewa, Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…