Categories: Daerah

Siagakan Dapur Umum Tiga Titik Utama di Karangasem Utara


TerabasNews – Batang — Banjir yang melanda Dukuh Kutosari sejak (18/1) lalu, mengakibatkan warga setempat mengalami kesulitan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Maka sebagai langkah cepat, pihak Kelurahan Karangsem Utara segera membuka dapur umum pada tiga titik dan direncanakan selama tiga hari ke depan.

Banjir setinggi lebih dari 50 Centimeter itu menenggelamkan 80 rumah yang didiami 130 Kepala Keluarga, yang kini masih mengungsi ke rumah sanak keluarga dan mushola setempat hingga air benar-benar surut.

Plt. Lurah Karangasem Utara, Dapin Waluyo mengatakan, untuk mengantisipasi agar kebutuhan pangan warga tetap terpenuhi, pihak Kodim 0736/Batang bersama PMI segera mengirimkan bantuan sembako.

“Dapur umum disiagakan di MTs. Karangasem Utara, Kelurahan Karangasem Utara dan sekitar Pejangkaran. Pendisitribusian sudah dimulai sejak Senin kemarin yang menyediakan makanan bagi para pengungsi,” ungkap Dapin saat ditemui di posko dapur umum, Kelurahan Karangasem Utara, Kabupaten Batang, Rabu, (20/1/2021).

Sementara Eko Prayogo, Ketua RT 03 Dukuh Kutosari menuturkan, daerah tersebut memang sejak dulu menjadi langganan banjir, karena memiliki kontur tanah yang lebih rendah dibandingkan wilayah lain di Karangasem Utara.
“Banjir sering datang karena adanya kiriman luapan air dari laut yang menyebabkan puluhan rumah terendam,” terangnya.

Ia mengharapkan, selain bantuan logistik, warga setempat juga membutuhkan popok bayi, karena banyaknya anak balita yang mengungsi.

(Red Pen-dim 0736/Btg)/(NY).

TerabasNews

Recent Posts

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

3 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

4 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

4 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

16 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

19 hours ago

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

20 hours ago