Categories: Pemprov Babel

Pesan Gubernur Erzaldi di Malam Resepsi Hari Jadi Bangka Belitung ke-20

TerabasNews – PANGKALPINANG – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman memberikan beberapa pesan khusus dalam sambutannya di Malam Resepsi Hari Jadi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, di Ballroom Hotel Swissbell Pangkalpinang, Sabtu (21/11/20) malam.

Gubernur Babel, Erzaldi Rosman mengatakan bahwa Bangka Belitung akan menjadi provinsi yang maju jika seluruh pekerjaan dilakukan bersama-sama oleh seluruh elemen. Menurutnya, sekarang tidak ada pekerjaan yang optimal jika hanya dilakukan seorang saja.

Oleh sebab itu, Gubernur Erzaldi mengusulkan agar acara resepsi seperti ini untuk tahun berikutnya diganti menjadi sarasehan dengan saling memberikan evaluasi dan masukan atas kinerja masing-masing serta memberikan solusinya sehingga, diharapkan lebih memberikan manfaat, terutama dalam rangka mengisi perjuangan untuk mencapai cita-cita para pendiri negeri ini.

“Hari kemarin itu catatlah dengan baik. Jangan pernah ada yang menghilangkan sejarah tersebut agar catatan tersebut bisa menjadi pembelajaran bagi kita sebagai penerus perjuangan itu,” ungkapnya.

Dalam pesannya, semua elemen masyarakat diajak untuk menatap hari esok dengan penuh kepastian dan keyakinan. Bahwa, dengan keyakinan dan sinergisitas, yang dicita-citakan akan terwujud.

Gubernur Erzaldi berharap dapat dibuat sebuah tim perumus dari Presidium Kepulauan Bangka Belitung yang dipimpin oleh Datuk Emron Pangkapi untuk membuat sebuah buku mengenai perjuangan membangun Bangka Belitung yang bekerja sama dengan penerbit Balai Pustaka.

Selain agar generasi penerus dapat mempelajari sejarah Bangka Belitung, buku ini akan menjadi buku resmi yang isinya lebih lengkap dan lebih terpercaya.

Bersama bupati dan wali kota se-Bangka Belitung Gubernur Erzaldi mempunyai kesamaan harapan yaitu ingin membuat negeri ini lebih baik ke depannya.

“Dirgahayu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, semoga Allah Subhanahu wa ta’ala, senantiasa meridai niat dan usaha kita,” ungkapnya.

Dalam acara Resepsi HUT Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini dilakukan prosesi puncak yaitu pemotongan tumpeng, pemutaran video profile Bangka Belitung, dan pemberian penghargaan kepada Tokoh Bangka Belitung, Datok Ibnu Hajar, atas prakarsanya terhadap kelestarian budaya Bangka Belitung, serta penampilan Orkes Dambus Modern “Cak Macak Ethnic Ensemble”.

Di akhir acara, Gubernur Erzaldi bersama tamu undangan lainny menyanyi bersama lagu “Kemesraan” yang diiringi Orkes Dambus Modern “Cak Macak Ethnic Ensemble”. (lls)

TerabasNews

Recent Posts

<em>Hari Kedua OPM 2025, Ditlantas Polda Babel Sasar Kelengkapan Kendaraan Anggota Polda Babel</em>

TerabasNews, Pangkalpinang - Direktorat Lalu Lintas Polda Bangka Belitung bersama dengan Satgas Operasi Patuh Menumbing…

27 mins ago

GM PLN dan Kepala Kejati Babel Teken Perjanjian Kerja Sama, Perkuat Aspek Hukum Pembangunan Infrasturktur Ketenagalistrikan di Bangka Belitung

TerabasNews, Pangkalpinang, 14 Juli 2025 — PT PLN (Persero) menjalin sinergi strategis bersama Kejaksaan Tinggi…

3 hours ago

DPRD Babel Sampaikan Rekomendasi atas Temuan BPK RI dalam Rapat Paripurna

TerabasNews, Pangkalpinang - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar Rapat Paripurna…

13 hours ago

Wakil Bupati Basel Debby Vita Dewi Ajak Masyarakat Dukung Yulia D’ Academy 7 Indosiar

TerabasNews, Bangka Selatan - Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi, mengajak seluruh masyarakat Bangka…

13 hours ago

Ketua Bappilu DPD PDI Perjuangan Babel Memastikan Telah Memanaskan Mesin Partai

TerabasNews, Pangkalpinang - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

13 hours ago

Hari Pertama Masuk Sekolah, Bupati Algafry Meninjau Langsung Beberapa Sekolah

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Untuk memastikan progam Gerakan Ayah Teladan Indonesia (GATI) mengantarkan anak di…

13 hours ago