Categories: Pemprov Babel

Pengelolaan Kawasan Hutan Punya Potensi Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah

TerabasNews – PANGKALPINANG – Pemprov. Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berharap kepada kepala kesatuan pengelolaan hutan agar mengelola potensi hutan yang ada dengan baik sehingga memberikan nilai tambah masyarakat setempat sekaligus peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Hal itu ditegaskan oleh Gubernur Babel, Erzaldi Rosman dalam rapat koordinasi pengelolaan wisata dalam kawasan hutan berlangsung di Ruang Rapat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Jumat (18/9/20).

Menurut Gubernur Erzaldi Rosman, selama ini pengelolaan hutan wisata oleh masyarakat belum dikelola dengan baik, sehingga hasilnya tidak sesuai yang diinginkan.

Untuk itu, dirinya mengajak seluruh kepala KPH di Babel segera melakukan penataan yang tepat. Supaya masyarakat yang mengelola, mendapatkan hasil dari kawasan hutan tersebut.

“Kalau mereka bisa mengelola ini dengan baik, tentunya ada penguatan ekonomi dari kawasan hutan ini,” ungkapnya.

Gubernur Erzaldi Rosman mengaku bahwa, saat ini banyak masyarakat yang ingin mengelola kawasan hutan untuk dijadikan kawasan wisata maupun pertanian. Pemprov harus terus mendukung supaya dapat menggerakkan perekonomian di daerah setempat.

“Saya ambil contoh, misalnya kawasan hutan mangrove di Kurau Barat, Bukit Paradong di Belitung, Juru Seberang, Bukit Pinteir di Kampung Dul, Air Bedelew di Belinyu, serta beberapa tempat lainnya di setiap kabupaten kota di Babel,” ujarnya.

Gubernur Erzaldi menjelaskan, terkadang masyarakat dan pihak swasta belum mengelolanya secara baik, diharapkan hal seperti itu tidak terjadi lagi.

Harapannya dalam membuat kebijakan atau perencanaan dirancang lebih efektif dan akurat perhitungannya.

“Dari pengelolahan ini ada bagi hasil, baik dari pengelola hutan maupun kepada KPH, sehingga secara otomatis PAD kita bisa bertambah,” pungkasnya.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Gubernur Erzaldi, diikuti oleh Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Marwan; Kepala Badan Keuangan Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ferry Afriyanto; dan seluruh kepala KPH se-Babel. (Ha)

TerabasNews

Share
Published by
TerabasNews

Recent Posts

Terungkap dalam 2×24 Jam Kronologi Pengungkapan Kasus Tabrak Lari Maut di Petaling oleh Tim Gabungan Polres Bangka dan Bangka Barat

TerabasNews - Kasus kecelakaan lalu lintas tabrak lari yang menewaskan seorang pengendara motor di depan…

2 hours ago

Polres Bangka Barat Ungkap Kasus persetubuhan Anak, Dua Pria Diringkus

TerabasNews - Kepolisian Resor Bangka Barat di bawah komando Kapolres AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H.,…

2 hours ago

Calon Jemaah Haji Bangka Tengah Mendapat Uang Saku Dari Bupati dan Wakil

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan calon jemaah haji asal Bangka Tengah menggelar pertemuan, serta bersilaturahmi…

5 hours ago

<em>Dir Lantas Polda Babel Survey Jalan Rawan Laka Lantas Pangkalpinang – Mentok, Ini Temuannya</em>

TerabasNews - Direktur Lalu Lintas Polda Bangka Belitung Kombes Pol Hendra Gunawan melakukan survey ke…

5 hours ago

PLN dan Kemendiktisaintek Jalin Kerja Sama Riset dan Pengembangan Bidang Ketenagalistrikan

TerabasNews, Jakarta, 5 Mei 2025 — PT PLN (Persero) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Kementerian…

5 hours ago

Menuju Ekonomi Hijau di Bangka Belitung: Peluang dan Hambatan Pembangunan Berkelanjutan

Oleh: Shadrina AfiahJurusan Ilmu Ekonomi dan Akuntasi Universitas Bangka Belitung Perekonomian hijau Bangka Belitung mempunyai…

5 hours ago