Categories: DPRD

DPRD Babel Cari Solusi Terbaik Atasi Polemik Parkir Ilegal di Kawasan Jendral Sudirman Pangkalpinang

TerabasNews, PANGKALPINANG – Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Didit Sri Gusjaya menerima audiensi dengan para juru parkir di kawasan Jalan Jendral Sudirman Pangkalpinang, pada Kamis (17/4) di Ruang Ketua DPRD Babel.

Menyikapi keluhan masyarakat dan potensi dampak ekonomi bagi para juru parkir, Ketua DPRD Babel mengambil langkah proaktif dengan menjadwalkan pertemuan lanjutan bersama Kapolda Babel.

“Jadi masalah parkir ini, Kita cari win-win solution. Jadi insya Allah jam 2 kita akan ketemu dengan Pak Kapolda untuk mencari jalan keluar,” ujar Didit.

Lebih lanjut, dia juga menjelaskan bahwa pihaknya telah berkomunikasi dengan Gubernur Babel terkait permasalahan ini.

“Karena ini kan menyangkut, mohon maaf, kondisi ekonomi kita kan tidak baik-baik saja. Nah, artinya kita sudah berkomunikasi dengan Bapak Gubernur. Pak Gubernur tidak pernah melarang mereka. Hanya kalau bisa dicari tempat yang tidak mengganggu aktivitas lain. Itu kan,” imbuhnya.

Pertemuan dengan Kapolda diharapkan dapat menghasilkan solusi yang adil bagi semua pihak. Ketua DPRD Babel menyoroti keberadaan sekitar 75 orang yang menggantungkan hidupnya dari aktivitas parkir di wilayah tersebut.

TerabasNews

Recent Posts

Dinas Koperasi dan UKM Bersama PT TIMAH Tbk Siap Fasilitasi Masyarakat yang Ingin Bentuk Koperasi Penambang

TerabasNews, PANGKALPINANG – Direktur Utama PT Timah Tbk, Restu Widiyantoro mengusulkan skema kemitraan melalui koperasi…

7 hours ago

APBD 2026: Bangka Tengah Atasi Defisit dengan Efisiensi Anggaran

TerabasNews, BANGKA TENGAH-DPRD Bangka Tengah (Bateng) menggelar rapat paripurna penandatanganan nota kesepakatan bersama KUA-PPAS APBD…

7 hours ago

Pastikan Program MBG Berjalan Sesuai Standar, Bupati Algafry Tinjau Langsung Prosesnya

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Untuk memastikan standarisasi kebersihan dan kelayakan konsumsi makanan yang diberikan kepada…

7 hours ago

Siswa SMK Perikanan Selat Nasik Antusias Sambut Kedatangan Gubernur Hidayat

TerabasNews, BELITUNG – Kunjungan lapangan ke wilayah pesisir, terutama kepulauan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung…

10 hours ago

PT Timah Tbk Bebeberkan Soal Kaji Ulang Kemitraan Penambangan

TerabasNews, PANGKALPINANG – PT Timah Tbk akan melakukan kajian ulang terhadap pola kemitraan penambangan yang…

11 hours ago

<em>Kapolda Babel Tinjau Dapur SPPG Polri Di Belitung, Pastikan Pembangunan Sudah 90 Persen Selesai</em>

TerabasNews, Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo meninjau langsung pembangunan dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan…

12 hours ago