Categories: PT. TIMAH

Ramadan Berbagi Keberkahan, PT Timah Bagikan Ratusan Paket Sembako dan Takjil Bagi Masyarakat di Kabupaten Bangka

TerabasNews, BANGKA — Dalam momen Bulan Suci Ramadan, PT Timah Tbk terus menebar manfaat dan berbagi kepada masyarakat. Kali ini, PT Timah Tbk berkolaborasi bersama Ikatan Istri Karyawan Timah (IIKT) Wilayah Sungailiat membagikan ratusan paket sembako bagi warga di Kabupaten Bangka.

Melalui kegiatan bertajuk Ramadan Berbagi Keberkahan, PT Timah membantu memenuhi kebutuhan pangan bagi masyarakat jelang lebaran Idul Fitri.

Bantuan paket sembako sembako ini diserahkan oleh Division Head Engineering & Operation Excellence (EOE) PT Timah Tbk, Muhamad Ikhsan di kantor Divisi EOE, Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (20/03/2025).

Siti Khodijah, Salah satu warga yang menerima bantuan ini mengatakan jika dirinya sangat merasa terbantu dengan adanya bantuan dari PT Timah Tbk untuk orang tuanya.

Ia menceritakan saat ini orang tuanya yang berusia 70 tahun masih aktif berkebun, meski sudah dilarang namun karena sudah kebiasaan berkebun, orang tuanya tetap berkebun.

“Alhamdullilah, kami sangat berterima kasih sekali kepada PT Timah yang sudah membantu orang tua kami, terus terang tidak menyangka bakal mendapatkan bantuan ini, semoga PT Timah semakin maju dan dapat terus berbagi kepada masyarakat” ujar Siti.

Senada, Zumaidah (60), warga Senang Hati, Sungailiat ini tak menyangka akan mendapat bantuan dari PT Timah Tbk.

“Alhamdullilah, hari ini dapat rezeki dari PT Timah, jujur saya tidak menyangka akan dapat bantuan dari PT Timah. Terima kasih banyak PT Timah atas bantuannya semoga berkah dan dapat terus berbagi,” kata Zumaidah.

Selain membagikan ratusan paket sembako, Karyawan PT Timah juga membagikan ratusan paket takjil bagi pengendara dan juga didistribukan ke Masjid Baitul Ummah.

Bantuan paket sembako ini diharapkan dapat meningkatkan harmonisasi masyarakat di wilayah operasional Perusahaan. Program pembagian paket sembako juga digelar di seluruh wilayah operasional Perusahaan. (*)

TerabasNews

Recent Posts

Bersama PT Timah, Sundari Sukses Kembangkan Usaha Sambal Lingkong

TerabasNews, BELITUNG -- Mitra Binaan PT Timah, Sundari sukses mengembangkan produk Sambal Lingkong olahannya sendiri…

3 hours ago

Kepulangan 74 Imigran Non Prosedural Asal Babel Bentuk Kehadiran Negara

TerabasNews, PANGKALPINANG — Kebahagiaan, dan tertunainya kerinduan dirasakan orang tua, dan keluarga para pekerja imigran…

3 hours ago

74 Korban TPPO Tiba di Bangka Belitung, Ini Arahan dan Harapan Didit Srigusjaya

TerabasNews, Pangkalpinang - Sebanyak 74 korban TPPO tiba di Bandar Udara Depati Amir, Jum'at, (21/3/2025).…

3 hours ago

Bangun Budaya Integritas di Perusahaan, PT Timah Gelar Webinar Bayangan Gratifikasi: Terjebak Tanpa Disadari

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Dalam upaya memperkuat budaya integritas dan mencegah praktik korupsi di lingkungan perusahaan,…

9 hours ago

Konservasi Hutan Kehati, Langkah Nyata PT Timah Menuju Keberlanjutan

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Sebagai upaya untuk mendukung pelestarian lingkungan dan menjaga keanekaragaman hayati, PT Timah…

9 hours ago

Sukacita dan Kehangatan Warnai Puncak Berkah Ramadhan YBM PLN bagi Ribuan Penerima Manfaat

TerabasNews, Pangkalpinang, 19 Maret 2025– Ramadhan selalu menjadi momen refleksi dan kepedulian, saat manusia diajak…

11 hours ago