Categories: Pangkalpinang

Pj Walikota lepas Atlet Pangkalpinang Ikuti Asean Sport Day wakili Indonesia

TerabasNews, Pangkalpinang – Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama melepas sebanyak enam atlet asal kota itu untuk mewakili Indonesia pada event olahraga antar negara negara Asia Tenggara.

Atlet Pangkalpinang akan turun membawa panji merah putih pada event Asean Sport Day (ASD) atau event olahraga tradisional yang akan dilaksanakan di Yogyakarta tanggal 8-10 Agustus 2024.

“Alhamdulillah hari ini melepas atlet olahraga tradisional Pangkalpinang yang mewakili Indonesia pada event tingkat Asia tenggara,” ucap Budi Utama.

Budi mengatakan, Pemkot Pangkalpinang akan memberikan apresiasi kepada atlet atlet ini apalagi telah membela nama bangsa di tingkat internasional.

“Kita akan apresiasi pada tahun 2025, Insya Allah kalau uangnya ada akan kita anggarkan karena sudah membawa nama negara jadi harus kita perhatikan,” katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Manto mengatakan bahwa keikutsertaan kontingen Pangkalpinang pada event ini setelah menjuarai festival olahraga tradisional tingkat nasional.

“Kita ditunjuk dari Kemenpora mewakili Indonesia setelah menjuarai event tingkat nasional beberapa waktu lalu di Parigi Moutong, Sulawesi Tengah,” kata Manto.

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

17 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago