Categories: Ekonomi

Jumlah Transaksi Non Tunai Di Babel Meningkat

TerabasNews, Jakarta – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Bangka Belitung melaksanakan Forum Komunikasi dan capacity building wartawan ekonomi Bangka Belitung tahun 2024, jakarta, 31/7.

Didalam acara forum komunikasi dan capacity building dengan wartawan,  Ekonom Bank Indonesia Provinsi Bangka Belitung, Suharno Elmanik mengatakan, jumlah transaksi non tunai atau uang elektronik di Bangka Belitung selama bulan Juni 2024 mengalami peningkatan.

“Transaksi non tunai seperti seperti uang elektronik, debit, ATM, kartu kredit maupun QRIS terus bertumbuh atau meningkat dari tahun-tahun sebelumnya, ” Ujarnya. 

Ia mengatakan, untuk jumlah transaksi uang elektronik selama Juni 2024 mencapai Rp179,35 miliar atau terjadi penurunan sebesar sebesar 3,36 persen (yoy).

“Jika dibandingkan bulan sebelumnya atau bulai Mei, penggunaan transaksi nonton tunai pada Juni cukup lebih baik, karena pada Mei terjadi penurunan 5,79 persen (yoy),” katanya. 

Dikatakannya, untuk penggunaan kartu kredit, volume transaksi mencapai 33.864 atau naik 15,84 persen (yoy) dan untuk jumlah transaksinya mencapai Rp40,96 triliun atau naik 15,74 persen (yoy).

“Untuk kartu ATM dan debit, volume transaksinya mencapai 2.741.931 atau naik 0,94 persen (yoy), dengan jumlah transaksi sebesar Rp3,4 triliun atau naik 6,5 persen (yoy),” katanya.

Lebih lanjut Ia mengatakan, untuk penggunaan QRIS hingga kini jumlah merchant pada Juni 2024 sebesar 157.883 merchant atau tumbuh 19,66 persen (yoy), lebih rendah dibandingkan pertumbuhan pada Mei 2024 sebesar 19,84 persen (yoy).

“Untuk volume transaksinya pada Juni 2024 sebesar 638.645 dengan jumlah transaksi sebesar Rp85.008.000.000 atau tumbuh 168,48 persen (yoy), lebih tinggi dibandingkan Mei 2024 sebesar 167,65 persen (yoy),” Ujarnya. 

Dikatannya, untuk QRIS total jumlah pengguna pada Juni 2024 sebesar 193.171 dengan jumlah penambahan user baru 3.119 orang. (**) 

TerabasNews

Recent Posts

Yuri Kemal Sampaikan Pentingnya Menjaga Integritas Proses Hukum dan Komitmen Untuk Melaksanakan Pilkada

TerabasNews, BELITUNG – Calon Wakil Gubernur Bangka Belitung nomor urut satu, Yuri Kemal Fadlullah, menyampaikan…

2 hours ago

Ribuan Peserta Ikuti Lomba TNI Babel RUN dalam Rangka HUT TNI ke -79

TerabasNews - Ribuan pelari ikuti lomba TNI Babel RUN bertempat di Makorem 045/Gaya, Minggu (28/10/2024).…

2 hours ago

Jika Terpilih Erzaldi-Yuri Akan Sediakan Fasilitas Tranportasi Berupa Bus Gratis Bagi Pelajar

TerabasNews, PANGKALPINANG - Kabar baik kini hadir bagi seluruh para siswa-siswi yang ada di Provinsi…

23 hours ago

DLH Basel, Siapkan Mobil Angkut Sampah Dalam Kegiatan Gotong Royong di Pantai Toboali

TerabasNews, Bangka Selatan- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bangka Selatan, Propinsi Kepulauan Bangka Belitung, Selalu…

1 day ago

Pjs Bupati Basel, Kunjungi Langsung Benteng Toboali, Ini Yang di Sampaikan

TerabasNews, Bangka Selatan- Dalam Rangka Memperingati hari jadinya Kota Toboali ke 316, Pemerintah kabupaten Bangka…

1 day ago

Ulang Tahun Toboali ke 316, (Dishub) Basel, Ikut Serta Gotog Royong di Laut Nek Aji Toboali

TerabasNews, Bangka Selatan- Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bangka Selatan ikut serta dalam melakukan kegiatan Gotong…

1 day ago