Categories: EkonomiHukum

Ini Tanggapan Bank Sumsel Babel Terkait Penetapan Tersangka Pegawainya

TerabasNews – Dengan ditetapkannya tersangka kepada pegawai Bank Sumsel Babel oleh penyidik Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, Bank Sumsel Babel menyatakan tetap terus Mendukung APH dalam menjalankan proses hukum.

Pemimpin Divisi Sekretaris Perusahaan Bank Sumsel Babel, Ahmad Azhari, SH. M.Kn mengatakan, Menanggapi kondisi dan informasi yang beredar saat ini, Bank Sumsel Babel menyatakan tetap terus mendukung penuh Aparat Penegak Hukum dalam
menjalankan proses hukum yang ada sesuai ketentuan berlaku serta juga tetap mengedepankan Asas Praduga Tak Bersalah.

Ia mengatakan, terkait dengan pemberitaan dari media massa terhadap penetapan tersangka kepada pegawai Bank Sumsel Babel oleh Penyidik pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung, untuk perkara dugaan tindak pidana penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) oleh Bank Sumsel Babel Cabang Pangkalpinang kepada PT. HKL tahun 2022 sampai 2023, pihaknya akan tetap mengikuti seluruh prosedur hukum dan menjunjung tinggi prinsip Good Coorporate Governance.

“Kita akan terus berupaya bertindak kooperatif dan membantu kerja Penyidik pada Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung dalam proses hukum ini,” Ujarnya. Sabtu 20/7

Lebih lanjut Ia mengatakan, Bank Sumsel Babel sebagai Bank milik Pemerintah Daerah se-Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung tetap terus akan mendukung penuh pertumbuhan ekonomi di Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung. (**)

TerabasNews

Recent Posts

Peringati Hari Kartini, Srikandi PLN UIW Babel Gelar Talk Show “Speak Up & Stand Strong” Lawan Pelecehan Seksual di Lingkungan Kerja

TerabasNews, Pangkalpinang, 21 April 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Srikandi PT PLN (Persero)…

16 hours ago

Sebanyak 248 Pelajar dari Tiga Provinsi Daftar Program Kelas Beasiswa PT Timah Pada SMAN 1 Pemali

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Sebanyak 248 pelajar dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Provinsi Kepulauan Riau dan…

18 hours ago

Mengukir Jejak di Dunia Tambang, Pontie Wendrawati Instrument Engineer Perempuan di Balik Peleburan TSL Ausmelt PT Timah

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Jari jemarinya cekatan memainkan mouse dan matanya tampak fokus menatap layar monitor…

18 hours ago

Gubernur Hidayat Arsani Sambut Kedatangan Pangdam II/Sriwijaya

TerabasNews, PANGKALPINANG - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Hidayat Arsani didampingi Sekda Pemprov Kep.…

18 hours ago

Direktur BSB Hadiri Paripurna Pidato Sambutan Gubernur Hidayat Arsani

TerabasNews, Pangkalpinang — Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, menghadiri Rapat Paripurna penyampaian pidato…

18 hours ago

Pemkab Bateng Terus Berupaya Mengentaskan dan Menghapuskan Kemiskinan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah melalui Badan Perencanaan, Pembangunan, dan Penelitian…

19 hours ago