TerabasNews, BANGKA TENGAH – Setelah sebelumnya dilaksanakan di 4 Kecamatan yaitu, Lubuk Besar, Simpangkatis, Pangkalanbaru, Sungaiselan. Kini giliran Kecamatan Namang menjadi lokasi Khitanan massal ceria program Bang Ayi Peduli.
Khitanan massal yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna Kecamatan Namang, pada Kamis (04/07/24) ini di ikuti oleh 80 orang anak-anak se Kecamatan Namang.
“Untuk lokasi kegiatan sunatan hari ini kita laksanakan di Kecamatan Namang, dan pesertanya ada sekitar 80 anak dari beberapa desa yang ada di Kecamatan Namang, ujar Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman saat meninjau pelaksanaan sunatan massal.
Dikatakan Algafry, melihat antusiasme anak-anak mengikuti sunatan massal ini, Ia merasa senang dan bisa melakukannya di saat liburan sekolah, sehingga masa pemulihannya tidak mengganggu waktu sekolah.
“Tentunya senang sekali melihat anak-anak ini mau di sunat, apalagi libur sekolah seperti ini, jadi ketika mereka masuk sekolah kembali sudah sembuh dan masa pemulihannya tidak menggangu kegiatan belajar,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Algafry, program khitanan massal ceria Bang Ayi Peduli ini, memang dilaksanakan agar dapat meringankan beban para orang tua yang ingin mengkhitan kan anaknya.
“Sunat itu wajib bagi umat muslim karena kebersihan adalah sebagian dari iman. Dan memang program ini kami laksanakan bersama dengan tim kesehatan dari RSUD dan Puskesmas se-Bateng untuk memudahkan para orang tua yang ingin mengkhitankan anaknya,” tandasnya.
Sementara itu, Camat Namang, Machyudi Saputra mengatakan, bagi para peserta sunatan dibagikan juga bantuan berupa beras 5kg, kain sarung, serta obat-obatan bagi masyarakat yang telah mendaftarkan anaknya untuk sunat massal.
“Kita sudah mendata ada 80 anak yang terdaftar untuk di sunat massal, mereka yang telah sunat kita bagikan beras 5kg, kain sarung, serta masker dan obat-obatan,” ujar Machyudi.
Ia berharap, program ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan karena antusias masyarakat yang sangat tinggi, dan manfaat dari kegiatan yang dapat membantu masyarakat.
“Semoga bermanfaat bagi masyarakat dan dapat meringankan bebannya,” pungkasnya
TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…
TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…
TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…
TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…