Categories: Bangka Tengah

Bupati Algafry: Desa Terubus Ini Miniaturnya Indonesia

TerabasNews, BANGKA TENGAH – Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman bersama Ketua DPRD Kabupaten Bangka Tengah Me Hoa, hadir ditengah-tengah warga masyarakat Etnis Tionghoa Desa Terubus, dalam rangka merayakan Imlek bersama di Kelenteng Darma Sakti Desa Terubus, Kecamatan Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah, Jum’at (16/2/24).

Disebutkan Algafry, keberadaan masyarakat Tionghoa di Desa Terubus merupakan Miniatur Indonesia, hal ini tergambar dari kokohnya rasa kebersamaan, dan saling menghormati dalam kehidupan multikultural.

“Ini miniaturnya Indonesia, yang mana masyarakatnya dapat hidup berdampingan dengan suku etnis lainnya yang berbeda, tanpa membedakan-bedakan, ucapnya.

Lanjut Algafry, ia sangat menghormati dan mengagumi kerukunan yang ada di Desa Terubus, karena masyarakatnya saling menghargai, menghormati dan menyayangi satu sama lainnya.

“Lima agama ada di sini menyatu menjadi satu kesatuan, tanpa membeda-bedakan satu sama lainnya rukun damai, dan setiap kegiatan selalu didukung oleh pemerintah Desa Terubus, tentunya saya sangat senang sekali melihat keturunan ini,” ujarnya.

Masih kata Algafry, sebagai bangsa yang besar, memang seharusnya di bentuk dan didasari oleh kebhinekaan, yang manan berbagai suku, bahasa, etnis, ras harus senantiasa bergotong royong untuk pembangunan yang lebih baik.

“Kerukunan dan sportivitas di Desa Terubus harus manjadi contoh bagi kita semua, untuk itu, kami berharap kedepannya kerukunan ini terus terjaga, karena hidup saling berdampingan tanpa membeda-bedakan itu indah,” pungkasnya. (Yan)

TerabasNews

Recent Posts

Bripda Nur Annisa, Polwan Polda Babel Yang Sukses Bawa Forki Babar Raih Juara 1 Kejurda Forki Babel 2024

TerabasNews - Salah satu personel Polda Bangka Belitung kembali mendulang prestasi. Kali ini, prestasi tersebut…

6 hours ago

67 Tahun Bank Sumsel Berkontribusi untuk Negeri.

TerabasNews, PANGKALPINANG - Penjabat (Pj) Sekda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Fery Afriyanto beserta rombongan menghadiri…

7 hours ago

Pj Gubernur Sugito: UU Pemajuan Kebudayaan Menjadi Motor Penggerak Ekonomi Masyarakat

TerabasNews, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Sugito mengucapkan terima kasih…

7 hours ago

HUB UMK PLN Babel Tingkatkan Daya Saing UMKM Binaan Melalui Pelatihan Pengemasan Produk dan Pasar Digital

TerabasNews, Pangkalpinang, (14/11), PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Bangka Belitung (PLN UIW Babel) melalui…

7 hours ago

Yuri Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin Mempunyai Jaringan Sampai Kepusat

TerabasNews, BELITUNG - Terjalinnya komunikasi yang baik antara Pemerintah Pusat hingga ke tingkat paling bawah…

9 hours ago

Nekat Curi Plat Aluminium Baleho, Pria Paruh Baya Di Pangkalpinang Diringkus Tim Jatanras Polda Babel

TerabasNews - Seorang pria paruh baya di Kelurahan Air Itam Kecamatan Bukit Intan Pangkalpinang akhirnya…

19 hours ago