TerabasNews, Bangka Selatan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Selatan melalui Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga mengelar Festival Ekonomi kereatif 2023 bertajuk Habang Creative Week.
Acara yang berlangsung di Balai Wisata Himpang Lime Habang Toboali yang dilaksanakan selama dua hari 6-7 Desember 2023 dibuka langsung oleh Wakil Bupati Debby Vita Dewi, Rabu malam (6/12/2023).
Turut hadir dalam acara pembukaan ketua TP PKK Bangka Selatan, Elizia Riza Herdavid, Ketua DPRD, Erwin Asmadi, Kepala OPD, serta tamu undangan lainya.
Debby memberikan apresiasi kegiatan festival Creative Week yang digelar oleh Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Bangka Selatan selama dua hari untuk memberikan ruang bagi para pelaku industri kreatif untuk berkreasi.
“Kegiatan ini menjadi sebuah wadah atau ruang bagi pelaku-pelaku industri kreatif di Bangka Selatan untuk berkreasi. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat membawa output yang baik, membawa sisi positif untuk masyarakat terutama untuk membantu menggeliatkan pelaku UMKM Bangka Selatan,” kata Debby.
Menurutnya, event festival Creative Week bukan hanya untuk menggerakkan perekonomian masyarakat tapi juga untuk mempromosikan pariwisata Bangka Selatan kepada masyarakat baik Bangka Selatan maupun diluar Bangka Selatan.
“Ada berbagai kegiatan dalam event ini mulai dari lomba fashion show ibu dan anak, lomba menggambar, dan kegiatan lainnya sehingga dalam kegiatan ini melibatkan para pelaku industri kreatif anak-anak muda,” ujarnya.
Debby berharap melalui event tersebut dapat menciptakan generasi muda yang betul-betul memiliki kreativitas inovasi sehingga generasi-generasi muda di Bangka Selatan generasi yang penuh talenta dan bisa menjadi pembangunan Bangka Selatan. (Andi)
TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…
TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…
TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu, Universitas Bangka…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…