Categories: Bangka Selatan

Pencairan Gaji Guru PNS Bangka Selatan Dipastikan Diproses Minggu ini

TerabasNews, Bangka Selatan – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Bangka Selatan, Elfan Rulyadi memastikan pencairan gaji guru PNS di Bangka Selatan akan diproses Minggu ini.

“Terkait dengan gaji Guru PNS di Lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan penganggaran tersedia, dan minggu ini sudah bisa diproses,” kata Elfan, Minggu (15/10/2023).

Ia menjelaskan, keterlambatan pembayaran gaji guru PNS ini lantaran adanya penyesuaian dari anggaran induk ke anggaran perubahan Tahun 2023 tepatnya bulan Oktober ini, tetapi bukan pengalihan anggaran gaji pegawai.

“Kalau untuk TPP seluruh PNS Bangka Selatan sendiri sudah selesai kita cairkan dan tidak ada masalah. Dan untuk gaji dalam satu minggu ini sudah dapat kita proses pencairannya,” ujarnya.

Elfan memberikan apresiasi kepada rekan rekan jajaran dinas pendidikan dan sekolah yang telah dan terus menyukseskan berbagai agenda kegiatan seperti PPDB TK/SD/SMP Tahun 2023, O2SN dan FLS2N. Termasuk kegiatan prioritas Bupati seperti pemberian seragam dan perlengkapan siswa telah berjalan lancar. (Andi)

Sumber: Diskominfo Bangka Selatan

TerabasNews

Recent Posts

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

13 hours ago

Prof. Albertus Wahyurudhanto Soroti Distorsi Pilkada Langsung akibat Biaya Politik Tinggi

TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…

18 hours ago

UBB Resmi Lantik Dosen, Pejabat Akademik, dan PPPK Paruh Waktu Tahun 2026

TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…

1 day ago

Kepala Dispubadpora Bangka Tengah Resmi Dijabat Zulpan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…

2 days ago

Lantik 105 PNS, Enam Pejabat Eselon II Resmi Duduki Kepala Dinas

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…

2 days ago

Peringati Isra Mi’raj, Kapolres Bangka Selatan<br>Ajak Anggota Tingkatkan Iman

TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…

2 days ago