TerabasNews, PANGKALPINANG – Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya Forum Corporate Social Responsibility (CSR) Babel terus bersinergi dengan pemerintah untuk membangun daerah.
Hal itu diungkapkannya dalam acara Musyawarah Daerah Forum Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha/Forum CSR Provinsi Kepulauan Bangka BelitungTahun 2023 yang digelar di Ruang Pasir Padi, Kantor Gubernur Babel, Jumat (23/06/2023).
Pj Gubernur Suganda mengatakan kehadiran Forum CSR Babel sebagai mitra strategis dari pemerintah pusat dan daerah diharapkan dapat menjadi wadah para perusahaan yang ingin membuat program CSR yang tepat sasaran, berdampak, dan berkelanjutan.
“Pembangunan di Babel bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja, namun juga membutuhkan peran dari seluruh elemen masyarakat termasuk dunia usaha ,” ujarnya.
Sehingga dirinya mengajak para pelaku usaha sebagai stakeholder untuk berkolaborasi dan bergandengan tangan dalam membangun Babel dalam banyak hal.
Termasuk didalamnya, dirinya berharap semua pihak berperan dalam menurunkan angka kemiskinan, stunting, hingga meningkatkan IPM pada indikator pendidikan. Tentunya dengan meningkatkan kegiatan CSR masing-masing yang nantinya akan disalurkan pemerintah daerah kepada yang berhak dan tepat sasaran.
Misalnya melalui program Gule Kabung (Gubernur Langsung Eksekusi Kerja Bersama Membangun Bangka Belitung), Ia mengajak para pengusaha untuk ikut berkontribusi di dalam program yang tersinergi dengan 5 agenda prioritasnya.
“Silakan bapak/ibu ikut berkontribusi diprogram tersebut, karena bagi saya CSR adalah satu bentuk kepedulilan berbagi kepada masyarakat, dan dengan adanya forum ini bisa lebih fokus dan bersinergi dengan program di pemerintah daerah, sehingga bisa berkolaborasi dan lebih dapat dirasakan masyarakat,” ungkapnya.
“Saya mengajak para pengusaha untuk berusaha lebih baik. Kami dari Pemprov Babel akan medukung usaha bapak/ibu, dan jika ada yang menghalangi, laporkan ke kami,” lanjutnya.
Pj Gubernur Suganda juga berharap tradisi kolaborasi, kekeluargaan, kepedulian, kontribusi dan kesinambungan harus menjadi nilai yang menjadikan Forum CSR berbeda dengan kebanyakan organisasi sosial.
“Harapan saya melalui Musda ini, akan terpilih Ketua Forum CSR Provinsi Kepulauan Babel masa bakti 2023-2028 yang akan menjadi mitra pemerintah dalam bersinergi sejalan dengan program Pemprov Kepulauan Babel,” ucapnya.
Penulis: Budi
Fotografer: Saktio
Editor: Nona
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Kepolisian Resor Bangka Tengah bersama Polsek jajaran lakukan patroli Kamtibmas di…
TerabasNews - Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo memimpin serah terima jabatan (sertijab)…
TerabasNews - Kapolda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Irjen Pol Hendro Pandowo intruksi kepada seluruh…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Didit Srigusjaya menghadiri acara penyerahan…
TerabasNews, Pangkalpinang - Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama bersama Pj Ketua TP PKK Yuniar…
TerabasNews, Pangkalpinang - Sejumlah Media Online dan Elektronik menghadiri undangan silahturahmi oleh Sekretariat Dewan (Sekwan)…