Categories: Pemprov Babel

Sekda Dukung Diseminasi Kongres Bahasa Indonesia XII

TerabasNews, PANGKALPINANG – Selain sebagai bahasa persatuan dan pemersatu bangsa, Bahasa Indonesia juga merupakan perekat budaya yang telah berkembang menjadi identitas membudaya bagi masyarakat Indonesia, bahkan mulai dikenal dan dipelajari masyarakat luar negeri.

Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov. Kep. Babel) Naziarto dalam sambutannya, saat membuka acara Diseminasi Kongres Bahasa Indonesia XII, di Swiss-Belhotel Pangkalpinang, Senin (29/5/23).

“Kegiatan diseminasi ini dapat menjadi langkah awal untuk menyebarluaskan informasi bagi masyarakat, khususnya masyarakat Kep. Bangka Belitung jelang Kongres Bahasa Indonesia ke-12 mendatang,” ungkap Sekda Naziarto.

Hal di atas dijelaskannya selaras dengan tema yang diangkat kongres kali ini, yakni “Literasi Kebhinekaan untuk Kemajuan Bangsa”, di mana secara otomatis seluruh Warga Negara Indonesia mampu berkomunikasi menggunakan bahasa Indonesia, dengan memperhatikan budaya-budaya yang ada. Sehingga, walaupun kita berbeda suku dan agama, tetapi tetap dalam satu bingkai kebhinekaan, dalam satu kesatuan.

“Yuk, kita hargai bahasa sendiri, apakah itu Bahasa Indonesia, atau bahasa daerah kita, ini penting untuk mengangkat harkat dan martabat bangsa kita,” imbuhnya.

Sementara faktor “RTW” diungkapkan sekda juga perlu diperhitungkan dalam pergaulan, yakni ruang, tempat dan waktu, di mana penggunaan bahasa yang tepat memudahkan kita dalam pendekatan komunikasi, sehingga orang akan memahami apa yang kita sampaikan, dan tidak terjadi kesalahpahaman.

Di samping itu, diselenggarakannya kegiatan Diseminasi Kongres Bahasa di Pangkalpinang oleh pihak Lembaga Kebahasaan dikatakan Sekda Naziarto, mendapat dukungan dan apresiasi Pemprov. Kep. Babel, bahkan sejak dari awal.

“Dari awal, pemprov sudah menyosialisasikan kegiatan kongres Bahasa Indonesia ke-12 pada tanggal 26-28 Oktober 2023 mendatang. Kita juga menginginkan agar kongres nantinya berhasil dengan baik. Untuk itu, pada tingkat kabupaten/kota pun baiknya memulai kegiatan seperti ini, sehingga hasil-hasil dari diseminasi dapat dibawa ke kongres sebagai pionir keinginan dari daerah demi kemajuan Bahasa Indonesia,” jelasnya.

Kepala Kantor Bahasa Prov. Kep. Babel Muhammad Irsan, dalam kesempatan yang sama mengungkapkan, bahwa diseminasi ini dilakukan oleh seluruh balai dan kantor bahasa yang ada di Indonesia. Tujuan dari acara ini tidak lain untuk menyebarluaskan informasi tentang diselenggarakannya Kongres Bahasa Indonesia XII pada tanggal tanggal 26-28 Oktober 2023 mendatang.

“Informasi mengenai kongres ke-12 harapannya dapat sampai ke masyarakat, terutama insan media yang bisa menyebarluaskannya kembali kepada masyarakat secara umum, seperti yang disampaikan pak sekda, bisa sampai ke kabupaten/kota yang ada di Prov. Kep. Babel,” katanya.

“Harapannya, agar masyarakat tahu tentang kongres ini, kemudian berkeinginan untuk mengikuti Kongres Bahasa Indonesia ke-12, tentunya dengan berbagai persyaratan yang diberikan panitia, yang salah satunya dengan pembuatan makalah,” jelasnya.

Kemudian, kegiatan ini juga dikatakannya telah di dukung oleh Pemprov. Kep. Babel. Salah satu bentuk dukungannya, dengan memberikan bantuan hibah tanah yang terletak di komplek perkantoran gubernur, kepada Lembaga Kantor Bahasa.

“Selama ini pemprov melihat bahwa peran Kantor Bahasa di dalam pendidikan, kebahasaan, kesastraan kepada masyarakat cukup optimal, sehingga pemprov memberikan bantuan,” ungkapnya.

Penulis: Dini

TerabasNews

Recent Posts

Ketua DPRD Didit Hadiri Penyerahan LHP Kinerja Pengelolaan APBD TA 2023 – Semester I 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Didit Srigusjaya menghadiri acara penyerahan…

23 hours ago

Panen Perdana KWT Pandan Sari, Pj Wako Pangkalpinang dan Pj Ketua TP PKK Tunjukkan Potensi Pekarangan Jadi Ladang Penghasilan

TerabasNews, Pangkalpinang - Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama bersama Pj Ketua TP PKK Yuniar…

23 hours ago

Perkuat Sinergi dan Kolaborasi, Sekwan DPRD Babel Jalin Silahturahmi dengan Rekan Media

TerabasNews, Pangkalpinang - Sejumlah Media Online dan Elektronik menghadiri undangan silahturahmi oleh Sekretariat Dewan (Sekwan)…

23 hours ago

<em>Satu Tahun Jadi Penyedia Judi Togel, Pria Paruh Baya Di Bangka Tengah Ditangkap Tim Jatanras Polda Babel</em>

TerabasNews - Seorang pria paruh baya berinisial PK alias Akin (60) ditangkap Tim 2 Opsnal…

23 hours ago

PT Timah Konsisten Mendukung Kelestarian Lingkungan Melalui Program Penanaman Pohon Berkala

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT Timah terus berkomitmen untuk melaksanakan good mining practice dalam proses bisnis…

23 hours ago

<em>Bank Sumsel Babel Siap Hadapi Proliga 2025, Optimistis Raih Gelar Juara</em>

TerabasNews, Palembang, – Tim voli Bank Sumsel Babel semakin siap menghadapi Proliga 2025 yang akan…

2 days ago