TerabasNews, JAKARTA – Setelah rapat bersama Angkasa Pura dan pihak maskapai penerbangan, Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu, langsung bertolak ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) pada Rabu (10/5/23) untuk bersilaturahmi.
Kedatangan orang nomor satu di Kep. Babel tersebut disambut baik oleh Sekretaris Jenderal BPK RI Bahtiar Arif di Kantor BPK RI, Jakarta Pusat. Membahas banyak hal terkait Kep. Babel, dirinya mengatakan bahwa terkadang perusahaan tidak terbuka terkait pendapatan mereka.
“Perusahaan terkadang tidak terbuka dengan pendapatan mereka. Jadi, pemerintah yang jadinya dirugikan,” ujar Sekjen BPK RI.
Setuju dengan hal tersebut, Pj. Gubernur Suganda mengatakan memang perusahaan biasanya tidak terbuka, yang dilaporkan hanya yang kecil-kecil saja.
“Iya, mereka hanya melaporkan yang kecil-kecil saja. Maka dari itu boleh lah nanti dari pusat sekali-kali datang untuk pemeriksaan. Karena pastinya mereka akan segan,” ujar Pj. Gubernur Suganda.
Mendengar hal tersebut, pihak BPK RI merespons positif permintaan dari Pj. Gubernur Kep. Babel tersebut.
Penulis: Intan Pitaloka
TerabasNews, Jakarta - Bank Sumsel Babel kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan "Trusted Company"…
Oleh : Nabilah Adelia DevaniaFakultas Hukum, Universitas Bangka Belitung (Mahasiswi) TerabasNews - Kesehatan dan keselamatan…
TerabasNews, SUNGAISELAN – Untuk memperingati HUT Ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2024,…
TerabasNews - Polda Bangka Belitung menyampaikan secara umum pelaksanaan pentahapan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024…
TerabasNews, BANGNA TENGAH - Sejumlah atlet pelajar dan pelatih yang berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke-79, Persatuan Guru…