TerabasNews, Kelapa-Kodim 0431/Babar menggelar Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 di Lapangan Sepak Bola Air Bulin, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, Rabu (10/05/2023)
Upacara diikuti sejumlah Prajurit TNI, Polri, Linmas, Pramuka serta pelajar SMU Kabupaten Bangka Barat selain itu turut dihadiri Danrem 045/Gaya Brigjen TNI A. Dedy Prasetyo, S.I.P, jajaran Forkopimda Kabupaten Babar beserta Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda.
Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Bangka Barat H. Sukirman, S.H. dan Komandan Upacara Danramil 431-03/Kelapa Lettu Inf Aflianto.
“Bupati menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada TNI AD, instansi terkait serta masyarakat dan pemerintah desa yang ikut berkontribusi dalam mensukseskan kegiatan ini,” katanya.
Lebih lanjut Bupati Bangka Barat menyampaikan kegiatan TMMD ke-116 tentunya sangat membantu dalam mengisi pembangunan dan kemajuan daerah di Kabupaten Bangka Barat baik sasaran fisik dan non fisik.
TMMD adalah merupakan program terpadu antara TNI bersama Pemerintah Daerah serta masyarakat yang bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan daerah yang menjadi suatu keutamaan serta perwujudan persatuan dan kesatuan bangsa dalam membangun negeri.
“Adapun sasaran TMMD ke-116 tahun 2023 dibagi menjadi dua sasaran yaitu sasaran fisik dan non fisik, kegiatan fisik akan ada pembukaan jalan penghubung Desa Air Bulin dan Desa Tebing, pembangunan gorong-gorong, jembatan, Rumah tidak layak huni (RTLH), Rehab Lapangan Voli dan pembangunan MCK, serta ada penyuluhan Kesehatan, penyuluhan narkoba, penyuluhan bela negara dan lain-lainnya,” ucapnya.
Selaras denga Tema TMMD ke 116 “Sinergitas Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI Rakyat Semakin Kuat”.
Dengan adanya TMMD ini, kata Bupati, diharapkan dapat mewujudkan sinergitas yang semakin kuat antara TNI – POLRI masyarakat dan pemerintah daerah. Sinergitas ini dapat senantiasa terjalin erat antara kita semua yang adalah komponen bangsa yang sudah seharusnya saling bergandengan tangan saling bahu-membahu mengatasi berbagai kesulitan dan keterbatasan.
“Semangat dan kontribusi nyata dari TNI masyarakat dan pemerintah daerah dalam kemanunggalan dan keharmonisan mewujudkan Semangat Kebersamaan dalam bergotong royong dalam pembangunan daerah.
Dia berpesan kepada semua pihak baik TNI, masyarakat dan pemerintah daerah mari menyukseskan bersama kegiatan ini dengan semangat gotong royong. Semoga TMMD berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan bersama.
“Terakhir saya berharap melalui TMMD ini kita manfaatkan momentum ini dengan mempererat kembali kebersamaan dan semangat gotong royong yang dalam ikatan persatuan dan kesatuan membangun negeri,” harapnya.
(Red : Penrem 045/Gaya)
TerabasNews, Jakarta, 26 November 2024 – Jasa Raharja mencatatkan pencapaian penting dalamkomitmen terhadap keselamatan dan…
TerabasNews, Jakarta - PT TIMAH Tbk (TINS) kembali berhasil meraih penghargaan Top 50 MID Capitalization…
TerabasNews - Sebanyak 96 personel Sat Brimob Polda Bangka Belitung menerima penganugerahan penghargaan Satya Lencana…
TerabasNews, Banten – Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, bersama KakorlantasPolri Irjen Pol. Aan…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dengan kompak mengenakan baju warna putih, Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman…
TerabasNews - Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo bersama dengan Pj. Gubernur Sugito dan…