Categories: Politik

Politisi Golkar, Rendra Basri Bagikan 100 Paket Sembako Kepada Lansia dan Anak Yatim Piatu Di Desa Dalil

TerabasNews, Bakam- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bangka, Rendra Basri menyerahkan 100 paket sembako kepada warga Lansia dan anak Yatim Piatu di Desa Dalil, Kecamatan Bakam, Kabupaten Bangka dalam rangkaian kegiatan Festival Kampung Kite pada Sabtu, 28 Januari 2023.

Dalam kegiatan tersebut bagian dari memperingati Hari Ulang Tahun Karang Taruna Desa Dalil yang dihadiri Bupati Bangka Mulkan, Ketua Karang Taruna kabupaten Bangka Ujang Supriyanto. Tampak hadir juga pimpinan OPD Pemkab Bangka, Kapolsek Bakam, Camat bakam dan masyarakat di Kecamatan Bakam.

Selain itu, ada kegiatan Gerak Jalan Santai dan Senam Sehat serta aneka lomba lomba rakyat bersma masyarakat Desa Dalil Kecamatan Bakam.

Dalam keterangan, Rendra Basri sekaligus Pembina Kehormatan Karang Taruna Kabupaten Bangka mengatakan bahwa tugas dan tanggung jawab Karang taruna adalah melakukan pembinaan generasi muda di desa.

“Pembinaan generasi muda di desa ini desa mampu membantu pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan kesejahteraan sosial dan pengentasan kemiskinan secara bersama sama,” katanya.

Selain itu, Politisi Golkar Rendra Basri berharap dengan kegiatan ini dapat meningkatkan solidaritas masyarakat dan melalui agenda seperti ini bisa meningkatkan kesejahteraan bagi para pelaku UMKM di Desa.

“Agenda ini pastinya akan berdampak bagi kesejahteraan UMKM di Desa, dikarenakan agenda festival ini akan meningkatkan pendapatan para pelaku UMKM,” harapnya

Tak hanya itu, Rendra Basri pun mengatakan dengan pembagian sembako untuk para lansia dan anak yatim ini merupakan wujud bakti sosial dan kepedulian sosial antar sesama umat manusia.

“Kami ingin masyarakat yang mendapat sembako ini bisa merasakan langsung kepedulian sosial dan bakti sosial kami kepada masyarakat secara langsung,” tutupnya.

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

7 hours ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

12 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

13 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

13 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 day ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 day ago