Categories: Bangka Selatan

Babel Futsal Turnament 2022 Sukses Digelar, Klub Black Dragon Raih Juara

TerabasNews, Bangka Selatan – Komunitas Futsal dan Asosiasi Wasit Bangka Selatan menggelar turnamen futsal bertajuk Babel Futsal Turnament 2022 yang berlangsung selama tiga hari 14-16 Oktober 2022.

Turnamen yang berlangsung di Gedung Olah Raga (GOR) Junjung Besaoh Kabupaten Bangka Selatan berlangsung dengan lancar dan sukses.

Sebanyak 33 peserta klub se-Bangka Belitung mengikuti kejuaraan Babel Futsal Turnament 2022 dengan tema ‘Kembali Kuat Kembali Menjadi Juara di Era New Normal’.

Dalam kejuaraan tersebut, tim futsal Black Dragon keluar sebagai juara setelah pada partai final pada Minggu (16/10/2022) berhasil mengalahkan tim futsal Samsat Basel FC dengan skor 5-0.

Berkat kemenangan tersebut, Black Dragon berhasil meraih gelar juara Babel Futsal Turnament 2022 dan berhak mendapatkan trofi dan uang pembinaan sebesar Rp 4.000.000,-

Panitia pelaksana, Adhis mengatakan, turnamen futsal bertajuk Babel Futsal Turnament 2022 diikuti sebanyak 33 peserta klub se-Bangka Belitung yang berlangsung selama tiga hari 14-16 Oktober 2022 di GOR Junjung Besaoh Bangka Selatan.

“Alhamdulillah kejuaraan futsal bertajuk Babel Futsal Turnament 2022 dengan tema ‘Kembali Kuat Kembali Menjadi Juara di Era Ner Normal’ berjalan dengan lancar dan sukses dengan diikuti 33 peserta klub se-Bangka Belitung,” kata Adhis.

Ia mengatakan, dalam kejuaraan tersebut pada partai final mempertemukan tim futsal Black Dragon menghadapi Samsat Basel FC. Dimana dalam partai final tersebut Black Dragon sukses mengalahkan Samsat Basel FC dengan skor 5-0.

“Untuk juara pertama Babel Futsal Turnament 2022 berhasil di raih Black Dragon, Juara dua diraih Samsat Basel FC, Juara tiga diraih Heperadek FC, dan juara empat berhasil diraih Tower FC,” ujarnya.

Ia mengatakan, untuk masing-masing juara menerima piala dan juga uang pembinaan yakni untuk juara pertama mendapatkan uang pembinaan Rp 4.000.000, juara dua Rp 3.000.000, juara tiga Rp 2.000.000 dan juara keempat Rp 1.000.000.

“Dalam kejuraan ini kami juga memberikan hadiah kepada pemain terbaik dan juga Top Skor dalam turnament ini. Dimana masing-masing pemain yang menjadi top skor dan juga pemain terbaik mendapatkan trofi dan uang pembinaan sebesar Rp 250.000,” ujarnya.

TerabasNews

Recent Posts

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

12 hours ago

Prof. Albertus Wahyurudhanto Soroti Distorsi Pilkada Langsung akibat Biaya Politik Tinggi

TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…

17 hours ago

UBB Resmi Lantik Dosen, Pejabat Akademik, dan PPPK Paruh Waktu Tahun 2026

TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…

1 day ago

Kepala Dispubadpora Bangka Tengah Resmi Dijabat Zulpan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…

1 day ago

Lantik 105 PNS, Enam Pejabat Eselon II Resmi Duduki Kepala Dinas

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…

1 day ago

Peringati Isra Mi’raj, Kapolres Bangka Selatan<br>Ajak Anggota Tingkatkan Iman

TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…

1 day ago