Categories: Bangka SelatanHukum

Antisipasi Penyalahgunaan BBM, Polres Basel Kerahkan Puluhan Personel di SPBU

TerabasNews, Bangka Selatan – Kepolisian resor (Polres) Bangka Selatan mengerahkan puluhan personel untuk melakukan pengamanan di sejumlah SPBU dan APMS di wilayah Bangka Selatan.

Hal itu dilakukan guna mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

Kapolres Bangka Selatan, AKBP Joko Isnawan menyatakan, sejumlah personel di kerahkan di sejumlah SPBU yang ada di wilayah Bangka Selatan untuk memantau secara langsung dan melakukan pengamanan di SPBU sebelum dan pasca kenaikan harga BBM.

“Untuk mengantisipasi penyalahgunaan BBM oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab dengan memanfaatkan situasi saat ini, kami sudah mengerahkan 54 personel untuk melakukan pengamanan di 10 SPBU dan 1 AMPS di wilayah Bangka Selatan,” kata AKBP Joko Isnawan, Sabtu (3/9/2022).

Ia mengatakan, pemantauan dan pengamanan di SPBU dilakukan sesuai dengan perintah Kapolri untuk antisipasi adanya penyalahgunaan BBM, karena pemerintah pusat menaikkan harga BBM hari ini (Sabtu).

“Saya sudah perintahkan kepada seluruh anggota untuk mengecek setiap kendaraan, yang melakukan pengisian BBM di SPBU. Dan Alhamdulillah tadi saya dapatkan laporan dari anggota situasi aman dan terkendali di setiap SPBU,” ujarnya.

Ia mengimbau kepada pemilik SPBU untuk tidak melayani kendaraan, yang melakukan pembeli BBM yang berlebihan, hal ini ditakutkan akan disalah gunakan.

“Kepada pemilik SPBU kita minta untuk tidak melayani kendaraan yang tangkinya tidak standar ataupun melebihi standar. Kita takutkan mereka membeli dengan kapasitas lebih banyak dengan harga normal, namun mereka jual dengan harga terbaru,” ujarnya.

Sebagai informasi, Pemerintah pusat telah mengumumkan kenaikkan harga BBM, pada Sabtu (3/9/2022) pukul 13.30 WIB. Setelah satu jam diumumkan beberapa SPBU menaikkan harga BBM sesuai dengan harga ditentukan pemerintah. (rus)

TerabasNews

Recent Posts

Peringati Hari Kartini, Srikandi PLN UIW Babel Gelar Talk Show “Speak Up & Stand Strong” Lawan Pelecehan Seksual di Lingkungan Kerja

TerabasNews, Pangkalpinang, 21 April 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Srikandi PT PLN (Persero)…

11 hours ago

Sebanyak 248 Pelajar dari Tiga Provinsi Daftar Program Kelas Beasiswa PT Timah Pada SMAN 1 Pemali

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Sebanyak 248 pelajar dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Provinsi Kepulauan Riau dan…

13 hours ago

Mengukir Jejak di Dunia Tambang, Pontie Wendrawati Instrument Engineer Perempuan di Balik Peleburan TSL Ausmelt PT Timah

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Jari jemarinya cekatan memainkan mouse dan matanya tampak fokus menatap layar monitor…

13 hours ago

Gubernur Hidayat Arsani Sambut Kedatangan Pangdam II/Sriwijaya

TerabasNews, PANGKALPINANG - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Hidayat Arsani didampingi Sekda Pemprov Kep.…

13 hours ago

Direktur BSB Hadiri Paripurna Pidato Sambutan Gubernur Hidayat Arsani

TerabasNews, Pangkalpinang — Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, menghadiri Rapat Paripurna penyampaian pidato…

13 hours ago

Pemkab Bateng Terus Berupaya Mengentaskan dan Menghapuskan Kemiskinan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah melalui Badan Perencanaan, Pembangunan, dan Penelitian…

14 hours ago