TerabasNews, Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila, 1 Juni dan bentuk kepedulian terhadap sesama, peserta didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah Polri Dikreg 62, Kompol Andi Purwanto, lakukan aksi sosial donor darah di Kantor PMI Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat.
“Donor darah ini untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah, semoga apa yang kami lakukan ini bermanfaat bagi yang membutuhkan,” tutur Kompol Andi Purwanto, Jum’at (3/6).
Lanjut Kompol Andi, menurutnya, donor darah ini bentuk kepedulian kita terhadap sesama, selain untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah, tetapi sangat baik juga untuk kesehatan pendonor.
“Darah sangat penting bagi kehidupan kita, setetes darah kita bisa jadi nyawa untuk orang lain, selain kita bisa beramal dengan darah, donor darah juga sangat baik untuk kesehatan,” ucapnya.
Masih kata Kompol Andi, apa yang dilakukan ini bisa menjadi motivasi untuk kami agar selalu berbuat baik kedepannya.
“Kegiatan ini kami jadikan motivasi untuk diri kami sendiri dan orang lain, karena menolong sesama bukan hanya lewat materi, tapi ada hal lain yang bisa dilakukan, ya seperti donor darah ini,” pungkasnya. (Har)
TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…
TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…
TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…
TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…