Categories: Bangka Selatan

Bank Sumsel Babel Toboali Berikan Bantuan Paket Sembako kepada Petugas Kebersihan

TerabasNews, Bangka Selatan – Bank Sumsel Babel Cabang Toboali menyalurkan bantuan Coroprare Social Responsibility (CSR) berupa paket sembako kepada petugas kebersihan dan pertamanan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka Selatan, Kamis (27/4/2022).

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh kepala Bank Sumsel Cabang Toboali, Edward Octavidy kepada Sekda Bangka Selatan, Eddy Supriady untuk disalurkan kepada petugas kebersihan dan pertamanan Dinas Lingkungan Hidup.

Edward Octavidy mengatakan, di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini, Bank Sumsel Babel Toboali menyalurkan bantuan CSR berupa paket sembako untuk petugas kebersihan dan pertamanan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka Selatan.

“Alhamdulillah dibulan Ramadhan yang berkah ini Bank Sumsel Babel Cabang Toboali memberikan bantuan 175 paket sembako untuk petugas kebersihan,” kata Edward Octavidy, Kamis (27/4/2022).

Ia mengatakan, disamping CSR, pihaknya juga telah memberikan sembako kepada para kaum dhuafa yang ada di Bangka Selatan.

“Mudah-mudahan apa yang kami diberikan ini dapat diterima oleh masyarakat yang membutuhkan dan dapat bermanfaat untuk mereka,” harapnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka Selatan Hepi Nuranda, mengucapkan terimakasih kepada Bank Sumsel Babel Cabang Toboali atas CSR-nya yang diberikan.

“Terimakasih kepada Bank Sumsel Babel Cabang Toboali atas perhatiannya kepada kita masyarakat Bangka Selatan khususnya kepada para pegawai kami di Dinas Lingkungan Hidup,” katanya.

Ia berharap apa yang dilakukan oleh Bank Sumsel Babel Toboali bisa diikuti oleh Bank-Bank lain yang ada di Bangka Selatan untuk membantu masyarakat bukan hanya untuk Dinas Lingkungan Hidup tapi untuk masyarakat kita yang ada di Bangka Selatan.

“Semoga kedepannya Bank-Bank lain bisa ikut membantu masyarakat kita. Dan diharapkan juga bantuan ini bukan hanya berupa sembako tapi ada barang-barang lain yang sekiranya bisa membantu masyarakat yang ada di Bangka Selatan,” harapnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Muhson, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Haris Setiawan, Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika M. Zamroni, dan Kepala Dinas Pemerintahan Desa, Ade Hermawan.(rus)

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

15 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago