DPRD Bangka Selatan Gelar Paripurna Penyampaian LKPJ Tahun 2021

TerabasNews, Bangka Selatan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Selatan menggelar rapat paripurna penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) tahun 2021, Kamis (31/3/2022).

Rapat yang digelar di gedung Paripurna Junjung Besaoh DPRD Bangka Selatan di pimpin langsung oleh Wakil Ketua II DPRD Basel Muzani Abdullah. Penyampaian LKPJ tahun 2021 di sampaikan oleh Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi.

Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Bangka Selatan, Muzani Abdullah mengatakan, penyampaian LKPJ memang sudah menjadi agenda setiap tahun untuk dilaksanakan.

“Setiap tahun kita laksanakan jadi memang Pemda inikan selalu mengacu kepada 3 bulan setelah tahun anggaran berakhir, namun sebenarnya boleh juga kalau memang ini bisa cepat hanya saja banyak hal-hal yang akan perlu di pertimbangkan apalagi kami dari DPRD juga baru mendapatkan surat ini 2 minggu yang lalu,” katanya.

Ia mengatakan, LKPJ yang disampaikan akan dibahas oleh DPRD Bangka Selatan apa yang menjadi kekurangan dalam LKPJ yang dilaporkan oleh pemerintah daerah.

“Kami sebagai anggota DPRD tahu mana kelemahan dan kelebihannya agar bisa menjadi pertimbangan apalagi kita juga kedepannya saling bersinergi dalam memperbaiki kelemahan dan akan menjadi tolak ukur bersama kedepannya,” ujarnya.

Sementara itu, akil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi mengatakan, penyampaian LKPJ tahun 2021 merupakan amanat konstitusional kepala daerah kepada DPRD yang memuat hasil penyelenggaraan urusan pemerintahan, baik itu pertanggungjawaban kinerja yang dijalankan oleh Pemkab Bangka Selatan selama satu tahun pada anggaran tahun 2021.

“Saya berharap informasi yang bersifat Progress report kepala daerah kepada DPRD ini menjadi tolak ukur untuk perbaikan dan peningkatan kinerja dimasa yang akan datang,” katanya.

Ia mengatakan, didalam LKPJ tahun 2021 juga memuat sejumlah kebijakan, program dan strategi yang telah dilaksanakan, serta beberapa inovasi kegiatan yang dilaksanakan dengan dukungan anggaran pada APBD dan APBD perubahan tahun 2021.

“LKPJ ini merupakan bentuk komitmen Pemda dalam membangun kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bangka Selatan melalui visi dan misi Pemerintah Daerah,” pungkasnya. (Advetorial)

TerabasNews

Recent Posts

Lewat Kolaborasi Inklusif, PLN Pacu Inovasi Hidrogen untuk Lautan Bebas Emisi

TerabasNews, Jakarta, 20 April 2025 - PT PLN (Persero) menandatangani kerja sama strategis dengan Kementerian…

2 hours ago

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

20 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago