Categories: Pemprov Babel

Gubernur Rotasi Sejumlah Pejabat Eselon di Pemprov Babel

TerabasNews, PANGKALPINANG – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman, melakukan rotasi dan pelantikan terhadap sejumlah pejabat eselon yang berada di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel. Pejabat yang dirotasi tersebut dari eselon II, III, dan eselon IV, yang berlangsung di Ruang Pasir Padi Kantor Gubernur Babel, Kamis (31/3/2022).

Terdapat 5 (lima) nama pejabat eselon II atau setingkat kepala dinas yang dilantik siang itu. Beberapa nama di antaranya yakni, Ervawi yang sebelumnya sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan Babel, saat ini menjadi Kepala Dinas Pendidikan definitif. Selain itu, ada rotasi kepemimpinan di beberapa dinas lainnya.

Muhammad Haris, yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dewan (Sekwan) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Babel, kini mengemban amanah sebagai Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakuda) Babel. Sementara, Ferry Afriyanto yang sebelumnya memimpin Bakuda, menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Babel.

Kekosongan di posisi Sekwan DPRD Babel diisi oleh Marwan S.Ag, yang sebelumnya sebagai Kepala DLHK Babel. Nama terakhir yang dalam pelantikan tersebut menghadirkan Yunan Helmi dan Susanto sebagai saksi, yakni Edi Romdhani. Ia dipercaya untuk menjalankan roda pemerintahan di Dinas Pertanian, dan Ketahanan Pangan (DPKP) Babel.

Rotasi ini, dikatakan Gubernur Erzaldi usai pelantikan, sebagai bentuk penyegaran, dan peningkatan terhadap kinerja para pejabat eselon dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Babel. Sebab, dari total 98 orang yang dilantik langsung maupun virtual, terdapat nama-nama yang telah mendedikasikan dirinya di satu instansi lebih dari 4 (empat) tahun.

“Rotasi ini kan sebagai hasil evaluasi juga, artinya mutasi dan rotasi ini tentunya kita lakukan dalam rangka meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Keberadaan staf-staf ini biar lebih bersemangat dalam bekerja, di samping kita harus me-refresh,” ujarnya.

Gubernur Erzaldi juga menyebutkan jika rotasi dan mutasi yang dilakukannya, merupakan bentuk tanggung jawab dirinya sebagai pimpinan tertinggi di Pemprov. Babel, agar setiap Perangkat Daerah (PD) dapat menjalankan tugasnya dengan sebaik mungkin, terlebih jika berhubungan dengan kesejahteraan masyarakat.

“Rotasi ini biasa-biasa saja, bukan karena gubernur mau habis masa jabatannya terus kaku-kaku. Tidak, biasa saja. Ini masih tanggung jawab saya, yang penting sesuai dengan aturan. Siapa pun gubernurnya nanti jalankan dengan baik, yang penting tujuannya adalah untuk kemajuan daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” katanya.

Ia memberikan mandat khusus kepada para kepala dinas yang baru dilantik tersebut dengan menyiapkan kontrak kinerja. Dari sini, dirinya (Gubernur Erzaldi) akan menjadikan kontrak kinerja tersebut sebagai bahan evaluasi. Untuk itu, ia berharap agar para kepala dinas dapat memimpin dinasnya masing-masing, dan dapat mengoptimalkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada, baik di level eselon III, IV, maupun staf-staf lainnya.

“Maka, kehadiran bapak/ibu sekalian di sini, yang dirotasi, sudah dipertimbangkan sebaik mungkin. Tujuannya untuk mengoptimalkan dan meningkatkan kinerja kita dalam rangka pelayanan kepada masyarakat. Tantangan ke depan itu sangat berat. Sepeninggalan kami nanti, kondisi Babel jangan menurun, harus lebih maju dan lebih baik, karena mempertahankan itu lebih berat daripada meraih kesuksesan,” katanya.

Penulis: Rangga

TerabasNews

Recent Posts

Kapolres Bangka Barat: “Perbedaan Bukan Penghalang, Tapi Kekuatan untuk Hidup Rukun dan Damai”

TerabasNews - Dalam rangkaian pengamanan perayaan Paskah tahun 2025 di wilayah Kabupaten Bangka Barat, Kapolres…

5 hours ago

Kapolres Bangka Barat Pimpin Langsung Pengamanan Paskah 2025, Himbau Masyarakat Jaga Toleransi dan Kamtibmas

TerabasNews - Kepolisian Resor Bangka Barat menerapkan pola pengamanan maksimal dalam rangka mengawal perayaan Paskah…

5 hours ago

Kapolres Bangka Barat Pastikan Perayaan Ibadah Paskah Berjalan Aman dan Damai di kabupaten Bangka Barat

TerabasNews - Suasana penuh khidmat dan sukacita mewarnai perayaan Paskah 2025 di sejumlah gereja di…

5 hours ago

Doa Bersama Awali Wagub Hellyana Tempati Rumah Dinas

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai resmi dilantik, Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Wagub Kep. Babel) Hellyana…

5 hours ago

Lewat Kolaborasi Inklusif, PLN Pacu Inovasi Hidrogen untuk Lautan Bebas Emisi

TerabasNews, Jakarta, 20 April 2025 - PT PLN (Persero) menandatangani kerja sama strategis dengan Kementerian…

14 hours ago

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

1 day ago