Categories: Daerah

Warga Desa Kluwih Bandar Terima Vaksinasi Dosis 2

TerabasNews, Batang – Dalam rangka mendukung program dari pemerintah tentang percepatan vaksinasi ke warga, anggota Bhabinsa Koramil 07/Bandar Kodim 0736/Batang melakukan pendampingan dan pengamanan dalam pelaksanaannya, hari ini Jum’at (25/02/22) pagi bertempat dikantor balai Desa Kluwih telah dilaksanakan vaksinasi dosis 2 dengan jenis vaksin Astrazeneca dan Pfizer.

Kades Kluwih Darso, sangat mengapresiasi kegiatan vaksinasi ke warganya. Ia, mengucapkan banyak terimakasih kepada Koramil, Polsek dan tim medis dari Puskesmas Bandar. Dengan adanya program vaksinasi di Desa Kluwih, warga merasa sangat terbantu, jadi kita tidak usah repot repot ke Puskesmas Bandar untuk melakukan vaksinasi Covid-19, “ucap Darso”.

Alhamdulillah, warga yang antusias untuk melakukan vaksin dosis 2 cukup tinggi, dengan dibuktikan ada 287 orang warga yang tervaksin hari ini, “imbuhnya”.

Mewakili Danramil 07/Bandar Kapten Inf Nur Rofiq, Peltu Rohmat menyampaikan. Program pemerintah tentang percepatan vaksinasi harus kita dukung bersama, oleh karenanya pihak Koramil dan Polsek Bandar akan siap melakukan pendampingan dan pengamanan dalam kegiatannya. Namun saya berharap, setelah melaksanakan vaksin, warga harus tetap mematuhi protokol kesehatan “harapnya”.

Peltu Rohmat juga menambahkan, selain melakukan pendampingan vaksinasi pihak Koramil dan Polsek Bandar juga tidak bosan bosannya melakukan patroli PPKM, itu semua kita lakukan guna menekan seminim mungkin penyebaran virus Covid-19 “tungkasnya”.

Kepala Puskesmas Bandar dr. Dodi Rusdi menjelaskan, pemerintah telah memprogramkan vaksinasi untuk semua warganya dan itu wajib dilakukan. Bahkan anak usia 6 tahun sudah harus vaksinasi, itu semua dilakukan guna mengurangi paparan virus Covid-19.

Pemeritah sudah mengeluarkan banyak anggaran untuk membeli vaksin Covid-19, tinggal kita yang dibawah harusnya mendukung program pemerintah dengan cara mau untuk melakukan vaksinasi dari dosis 1 sampai dosis 3 atau vaksin booster “tutup Dodi Rusdi”.

(Nyaman)

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

15 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago