Categories: Daerah

Golkar Babel Mendukung Sikap Aburizal Bakrie untuk Airlangga Hartarto sebagai Capres 2024

TerabasNews, Pangkalpinang – Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (DPD Golkar Babel), Bambang Patijaya menyatakan kesiapan dan komitmennya untuk memenangkan Airlangga Hartarto sebagai Presiden RI 2024.
Komitmen sikap ini diungkapkan oleh Bambang Patijaya usai pernyataan Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie yang siap untuk pasang badan dalam memenangkan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Partai Golkar dalam kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Ical, panggilan akrab Aburizal Bakrie mengatakan kesiapan dirinya menghadapi siapa pun yang berupaya menggembosi Partai Golkar dan pencalonan Airlangga Hartarto sebagai Calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Golkar.
Karenanya, sebagai Ketua DPD Golkar Babel, Bambang Patijaya juga menegaskan bahwa seluruh DPD Golkar se-Bangka Belitung baik tingkat DPD I dan DPD II Kabupaten/kota akan mengawal kemenangan Partai Golkar di Pemilu 2024 mendatang.
“Atas pernyataan yang dilontarkan oleh Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie patut kita apresiasi dan kita dukung sepenuhnya. Untuk itu, saya Ketua DPD Partai Golkar Babel bersama seluruh elemen Partai Golkar se Babel akan siap mengamankan posisi Ketum Airlangga Hartanto menjadi Calon Presiden Republik Indonesia dan berjuang untuk memenangkan beliau sebagai Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2024 nanti, kepada pihak-pihak tertentu yang berniat melempar isu yang tidak bertanggung jawab menggembosi Partai Golkar, kami ingatkan untuk segera bertobat dan tidak lagi melakukannya, karena kader Partai Golkar se-Babel akan berada di garda terdepan untuk menghadapinya,” tegas Bambang yang juga Anggota DPR RI dapil Babel.
Untuk menegaskan komitmen pemenangan ini, Bambang Patijaya juga menyatakan bahwa akan memberikan saksi berat bagi para kader Partai Golkar Babel yang tidak ikut andil dalam upaya pemenangan dan pencalonan Airlangga Hartanto menjadi Calon Presiden Republik Indonesia di ajang kontestasi politik 2024 nanti.
“Kami jamin DPD Partai Golkar Babel akan satu suara dan satu gerakan dalam mengamankan posisi Ketum Airlangga Hartanto menjadi Calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Golkar serta memenangkan Partai Golkar di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” tuturnya.
Lebih lanjut, anggota Komisi VII DPR ini menjelaskan, Airlangga Hartanto adalah sosok dan figur yang pantas menjadi Presiden Republik Indonesia saat ini. Apalagi dengan segudang prestasi dan keberhasilan Airlangga dalam menangani berbagai permasalahan di Indonesia pada masa pandemi Covid-19. Airlangga selaku Menko Perekonomian juga berhasil meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional dan menekan angka lonjakan kasus Covid-19.
“Kita pun akan tetap menjalankan keputusan hasil Musyawarah Nasional Partai Golkar Tahun 2019 dan Rapat Pimpinan Nasional Partai Golkar Tahun 2021 yang mencalonkan Airlangga Hartarto menjadi Calon Presiden Republik Indonesia,” tutup Bambang. (rls/MPO/PG)

TerabasNews

Recent Posts

Polres Bateng Tingkatkan Patroli Kamtibmas Antisipasi Munculnya Geng Motor

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Kepolisian Resor Bangka Tengah bersama Polsek jajaran lakukan patroli Kamtibmas di…

10 hours ago

Kapolda Babel pimpin sertijab tiga pejabat utama

TerabasNews - Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo memimpin serah terima jabatan (sertijab)…

10 hours ago

Kapolda Babel instruksikan tindak tegas geng motor yang meresahkan

TerabasNews - Kapolda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Irjen Pol Hendro Pandowo intruksi kepada seluruh…

10 hours ago

Ketua DPRD Didit Hadiri Penyerahan LHP Kinerja Pengelolaan APBD TA 2023 – Semester I 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Didit Srigusjaya menghadiri acara penyerahan…

1 day ago

Panen Perdana KWT Pandan Sari, Pj Wako Pangkalpinang dan Pj Ketua TP PKK Tunjukkan Potensi Pekarangan Jadi Ladang Penghasilan

TerabasNews, Pangkalpinang - Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama bersama Pj Ketua TP PKK Yuniar…

1 day ago

Perkuat Sinergi dan Kolaborasi, Sekwan DPRD Babel Jalin Silahturahmi dengan Rekan Media

TerabasNews, Pangkalpinang - Sejumlah Media Online dan Elektronik menghadiri undangan silahturahmi oleh Sekretariat Dewan (Sekwan)…

1 day ago