TerabasNews, Toboali – Dalam rangka menjaga kondusifitas dan meminimalisir gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Satuan Samapta Polres Bangka Selatan melakukan patroli sepeda di wilayah Kecamatan Toboali, Sabtu (22/1/2022).
Kegiatan patroli sepeda dilakukan ke pusat keramaian yang ada di wilayah Toboali seperti pasar, destinasi wisata, toko emas dan juga tempat-tempat yang tidak bisa dimasuki mobil maupun motor patroli.
Kasat Samapta Polres Bangka Selatan, Iptu Perdana seizin Kapolres AKBP Joko Isnawan mengatakan, kegiatan patroli dilaksanakan dalam rangka menjaga kondusifitas dan meminimalisir gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Bangka Selatan.
“Hari ini kami dari Sat Samapta Polres Bangka Selatan melakukan kegiatan patroli rutin dengan memantau sejumlah pusat keramaian dengan tujuan untuk menjaga kondusifitas keamanan di Bangka Selatan, khususnya kota Toboali,” kata Iptu Perdana, Sabtu (22/1/2022).
Selain itu, kata Perdana, kegiatan patroli ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat beraktivitas sehari-hari, dikarenakan polisi ada di tengah-tengah masyarakat.
“Kita ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat ssaay beraktivitas. Kita imbau kepada masyarakat apabila mengetahui gerak gerik masyarakat yang mengarah ke arah kriminal segera melapor ke kantor polisi terdekat dan akan segera di tindak lanjuti,” ujarnya.
Dalam kegiatan patroli sepeda, Perdana mengungkapan, pihaknya juga memberikan himbauan kepad masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi Covid-19 guna mencegah penyebaran virus Covid-19 di pusat keramaian.
“Dari hasil patroli yang kita dilakukan, sejauh ini wilayah kota Toboali masih terpantau aman dan kondusif serta masyarakat melakukan aktivitas seperti biasanya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19,” katanya.
Ia menambahkan, Satuan Samapta Polres Bangka Selatan akan terus melakukan patroli secara rutin agar kondusifitas kamtibmas terus terjaga. Dan untuk patroli sepeda biasanya dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu. (rus)
TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…
TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…
TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu, Universitas Bangka…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…