Categories: Bangka

Dibangun Sejak 2015, Masjid Baitul Makmur Jalan Laut Sungailiat Diresmikan Bupati Mulkan

TerabasNews, Sungailiat – Bupati Bangka, Mulkan meresmikan Masjid Baitul Makmur di Lingkungan Jalan Laut, Kelurahan Matras, Sungailiat, Kabupaten Bangka, Sabtu (22/1/2022).

Masjid yang dibangun sejak tahun 2015 lalu secara bertahap akhir rampung, berdiri dengan kokoh dan megah, sehingga bisa dimasyarakat sekitar untuk beribadah. 

Bupati Bangka, Mulkan mengatakan, tempat ibadah Masjid Baitul Makmur merupakan rumah Allah, dan ditempat ibadah ini tentunya pasti banyak orang muslim yang akan beramal nantinya.

“Awal berdirinya masjid ini tentu adanya sinergitas kebersamaan semua pihak. Jadi sebaik apapun program yang kita rencanakan, kalau dijalankan dengan penuh kebersamaan, kekompakan, saling bahu-membahu dan saling berkolaborasi tentunya dapat diselesaikan dengan baik,” kata Mulkan, Sabtu (22/1/2022)

Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak, sehingga masjid Baitul Makmur dapat berdiri dengan cukup megah, dan bisa dimanfaatkan untuk masyarakat dalam beribadah.

Sementara itu, Ketua pengurus masjid Baitul Makmur, Ahmad Jawahir mengatakan pembangunan masjid ini sudah dimulai dari tahun 2015 lalu dan selesai diawal tahun 2022 ini. 

“Jadi sudah kesekian tahun, kita selalu berupaya terus-menerus secara bertahap untuk menyelesaikan pembangunan masjid ini. Dan kita pun bersinergi baik warga muslim maupun non muslim akan pembangunan masjid,” katanya.

Ia juga mengucapkan terima kasih untuk semua pihak, baik kebersamaan warga, Bupati dan pihak pengusaha yang telah berpartisipasi pada pembangunan masjid Baitul Makmur.

“Alhamdulillah, kami mengucapkan terimakasih atas bantuan dan dukungan dari semua pihak, sehingga masjid ini bisa selesai pada tahun ini dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untik beribadah,” ucapnya. 

Hadir dalam peresmian Masjid, Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama (PWNU) Babel, Kapolres Bangka, Sekretaris DPRD Bangka, Ketua TP PKK Bangka, Kepala OPD Pemkab Bangka, pihak CV BIM dan masyarakat setempat. (syt/dya)

TerabasNews

Recent Posts

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

19 hours ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

21 hours ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

1 day ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

1 day ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

1 day ago

DPRD Setujui LKPJ Gubernur Kep. Babel TA 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…

2 days ago