Categories: Politik

Anggota Dewan Ini Ingatkan Masyarakat Waspada Covid-19 Varian Umicron

TerabasNews, Pangkalpinang – Setelah berhasil menangani dan memperkecil kasus Covid-19 varian Delta, kini Indonesia kembali harus memerangi Covid-19 varian baru yakni Omicron.
Varian virus ini telah diinformasikan Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin yang mengumumkan pada 16 Desember 2021 ada salah satu petugas kebersihan di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran Jakarta, terkena varian Umicron.
Dikatakan olehnya, penderita itu telah menjalankan test PCR pada 18 Desember 2021 dan dinyatakan positif Umicron. Pasien tersebut telah dilakukan isolasi di Wisma Atlet Kemayoran dan adalah orang pertama di Indonesia yang terkonfirmasi tanpa gejala.
Menanggapi hal ini, Anggota Komisi III DPRD Kota Pangkalpinang, Zainuri sangat mengharapkan seluruh masyarakat harus berhati-hati dengan varian bari Covid-19 ini.
“Untuk itu saya mengharapkan kepada Polri, TNI dan Kejaksaan serta seluruh pemerintah daerah dan masyarakat untuk dapat bekerjasama secara maksimal agar virus baru ini tidak masuk ke wilayah Bangka Belitung,” katanya kepada wartawan, Senin (20/12/2021).
Politisi Partai Golkar ini mengucapkan terima kasih kepada elemen yang terlibat dalam upaya penanggulangan Covid-19 di Bangka Belitung, khususnya di Kota Pangkalpinang.
“Terima kasih kepada Polri, TNI dan Kejaksaan serta seluruh instansi dan masyarakat yang bekerjasama secara maksimal dalam hal memerangi Covid-19,” tutupnya. (Rilis.MPO-PG)

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

12 hours ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

16 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

17 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

17 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

2 days ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

2 days ago