Categories: OlahragaPangkalpinang

Kepengurusan ISSI Babel resmi dilantik, Ini Beberapa Programnya

TerabasNews, Jakarta – Kepengurusan Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung periode 2021-2025 akan melaksanakan beberapa program setelah resmi dilantik oleh Ketua Umum PB ISSI Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mandarin Oriental Hotel Jakarta, Sabtu.

Ketua Umum Pengprov ISSI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Maulan Aklil (Molen), mengatakan pihaknya telah menyusun beberapa program untuk perkembangan ISSI di Bangka Belitung, salah satunya untuk atlet.

“Dalam hal ini, kami akan memberikan pekatihan kepada para atlet dan memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengikuti pertandingan di dalam maupun di luar Bangka Belitung,” katanya.

Selain atlet, ISSI Babel juga akan memberikan pelatihan kepada para pelatih atlet sepeda dengan mendatangkan pelatih dari luar daerah.

“Jadi para atlet dan pelatih ini harus kita pikirkan, agar kemampuannya semakin meningkat dan bisa berprestasi,” katanya.

Selanjutnya kata Molen, ISSI Babel akan meningkatkan sarana prasarana, salah satunya membangun MTB MX di Pangkalpinang dan beberapa kabupaten lainnya.

“Selain itu ISSI Babel juga mempunyai kegiatan rutin, seperti mengikuti kejuaraan nasional. Termasuk melaksanakan kejuaraan provinsi dan kabupaten kota,” katanya.

Untuk menarik daya minat masyarakat agar mau bersepeda, salah satu upaya yang telah dilakukan yaitu membuat sepeda dengan brand sendiri yaitu sepeda PGK.

“Sepeda ini menjadi branding lokal kita, nantinya melalui sepeda ini selain menjadi tubuh kita sehat, juga untuk memperkenalkan daerah kita,” katanya.

Dikatakannya, tahun depan ada beberapa even yang akan dilaksanakan salah satunya tour the Bangka, di mana even ini sebenarnya dilaksanakan tahun ini namun ditunda karena adanya wabah Covid-19.

“Even tour the Bangka ini kita pending hingga tahun depan dan even ini diharapkan menjadi indikator bagi masyarakat agar senang bersepeda,” katanya. (**)

TerabasNews

Share
Published by
TerabasNews

Recent Posts

Gubernur Hidayat Arsani: PKS Menjadi Bagian Penting Perjalanan Pembangunan Babel

TerabasNews,PANGKALPINANG - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Hidayat Arsani hadiri Halalbihalal Partai Keadilan Sejahtera…

2 hours ago

Wagub Hellyana Siapkan Ruang Kerja di Belitung, Sebut Ingin Perkuat Pelayanan Masyarakat

TerabasNews,Tanjung Pandan — Wakil Gubernur (Wagub) Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) Hellyana, melakukan peninjauan ke…

2 hours ago

Kapolres Bangka Barat AKBP Pradana Aditya Nugraha Ungkap Kasus Pengeroyokan Berat di Desa Mayang

TerabasNews, Bangka Barat - Kepolisian Resor Bangka Barat melalui Tim Buser Macan Putih Sat Reskrim…

5 hours ago

Polres Bangka Barat Ungkap Peredaran 40 Paket Sabu, Kapolres Tegaskan Komitmen Berantas Narkoba

TerabasNews, Bangka Barat - Satuan Reserse Narkoba Polres Bangka Barat kembali mencatatkan keberhasilan dalam pemberantasan…

6 hours ago

Resmikan Gedung SMA YPK Air Kenanga, Gubernur Hidayat Arsani Tegaskan Komitmen Majukan Pendidikan Babel

TerabasNews, SUNGAILIAT -- Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Hidayat Arsani, berkesempatan hadir untuk meresmikan…

19 hours ago

Masyarakat Belitung Titipkan Harapan ke Wagub Hellyana

TerabasNews, TANJUNGPANDAN — Sebagai ungkapan rasa syukur atas amanah yang diterima, Wakil Gubernur (Wagub) Kepulauan…

21 hours ago