Categories: Daerah

Danrem 045/Gaya Sambut Kunjungan kerja Menteri Kelautan dan perikanan

TerabasNews, Manggar, Penrem 045/Garuda Jaya. Kunjungan kerja Menteri Kelautan dan Perikanan RI dalam rangka HUT KKP Ke-22 dan peluncuran ekonomi biru, laut sehat Indonesia sejahtera dipelabuhan ASDP Desa Baru Kec.Manggar Kabupaten Belitung timur, Selasa 26/10/ 2021.

Kegiatan dihadiri :
Menteri Kelautan dan perikanan RI (Wahyu Sakti Trenggono), Danrem 045/Gaya (Brigjen TNI M. Jangkung Widyanto, SIP.,M.Tr.Han), Wagub Kep.Bangka Belitung (H.Abdul Fatah.), Wakapolda Kep.Bangka Belitung (Brigjen Pol Drs. Umardani, M.Si), Ketua Komisi IV DPR RI (Sudin SE), Bupati Beltim (Drs Burhanudin), Bupati Belitung (H.Sahani Saleh), Dandim 0414/Belitung (Letkol Inf Mustofa Akbar M., S.E,.M.I.Pol), Kadin kelautan dan perikanan kab.Beltim (Yeni Hartati.) dan jajaran instansi lainnya

Dalam sambutan Menteri Kelautan dan Perikanan RI menyampaikan: rasa syukur kepada Allah swt dan bangga dapat berkumpul dalam keadaan sehat walafiat di acara hari ulang tahun Kementerian Kelautan dan Perikanan yang ke-22, ulang tahun yang baru pertama kali diperingati ini menjadi bagian dari refleksi diri sejak lahirnya Kementerian ini pada tahun 1999.

Kementrian kelautan dan perikanan ingin membangun sektor Kelautan dan Perikanan ini menjadi sektor terdepan penggerak ekonomi bangsa yang selalu mengedepankan keberlanjutan ekosistem sumber daya. Lembaran Baru KKP adalah transformasi struktural yang akan menjadi Legacy bagi generasi mendatang kebijakan pembangunan kelautan dan perikanan harus berlandaskan pembangunan ekonomi biru sebagaimana tuntutan pembangunan global tahun 2022 akan menjadi tonggak sejarah untuk implementasi dua terobosan KKP.

Peringatan hari ulang tahun ini memilih lokasi di Kepulauan Bangka Belitung sebagai simbol potensi keanekaragaman hayati yang memiliki peluang untuk mengoptimalkan secara berkelanjutan
dan mengharapkan dukungan dari seluruh pemangku kepentingan baik di pusat maupun di daerah untuk memajukan sektor kelautan dan perikanan sehingga dapat memberikan kontribusi positif bagi perekonomian nasional dan kesejahteraan bangsa. (RH.Penrem)

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

11 hours ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

15 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

16 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

16 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

2 days ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

2 days ago