Categories: Daerah

Kodim Batang Bersama PMI Gelar Vaksinasi Tahap II di Lokasi TMMD

TerabasNews, Batang,- Personel TNI dari Kodim 0736/Batang bersama Palang Merah Indonesia (PMI ) Kabupaten Batang menggelar vaksinasi tahap II di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 di Dukuh Wonopriyo ,Desa Gerlang,Kecamatan Blado, Kabupaten Batang,Selasa (12/10/21).

Komandan Satuan Tugas TMMD ke-112 Kodim 0736/Batang Letkol Arh Yan Eka Putra mengungkapkan, terdapat beberapa sasaran fisik maupun non fisik dalam pelaksanaan TMMD Reg ke 112 ini.

“Hari ini kami bersama PMI melaksanakan kegiatan Non Fisik TMMD yaitu vaksinasi tahap II dengan sasaran penerima vaksin, masyarakat di lokasi TMMD,” kata Dandim.

Kegiatan vaksin ini juga untuk mendukung kebijakan pemerintah untuk percepatan vaksin nasional untuk memaksimalkan cakupan vaksin untuk masyarakat,” tuturnya.

Dia menambahkan, upaya pemerintah dalam pengendalian penyebaran Covid-19 dengan percepatan vaksinasi harus didukung dengan mengunjungi dan ikut vaksin di tempat-tempat yang telah disediakan.

“Setelah divaksin harus tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 5 M yaitu, mencuci tangan dengan menggunakan sabun, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas , serta jangan lupa untuk terus berdoa agar pandemi segera berakhir,” paparnya.

Semoga Kabupaten Batang bisa cepat mencapai herd imunity sesuai target pemerintah pusat. Kuncinya ada pada masyarakat yang taat protokol kesehatan,” tandasnya.

(Nyaman).

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

5 hours ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

10 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

11 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

11 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 day ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 day ago