TerabasNews, Bangka Barat – Kepolisian Resor Bangka Barat melaksanakan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) terhadap anggotanya yang beragama Islam dengan menggelar pengajian setelah selesai melaksanakan apel pagi, bertempat di Masjid Ar-Rahman di Pimpin Wakapolres Bangka Barat Kompol Johan Wahyudi,S.H. Kamis (22/07/2021).
Wakapolres Bangka Barat Kompol Johan Wahyudi,S.H. berharap dengan diadakannya Binrohtal tersebut anggota Polres Bangka Barat dalam melaksanakan tugas selalu dilandasi dengan keimanan dan dapat memberikan manfaat lahir dan batin.
“Alhamdulillah kita hari ini bisa melaksanakan kegiatan rutin kita yaitu binrohtal dengan membaca surat Yasin kegiatan ini secara rutin kita laksanakan namun saya harapkan bukan hanya rutinitas tapi kegiatan dapat memberikan manfaat lahir dan batin buat kita dan dapat mewujudkan ketenangan buat kita,” ujar Wakapolres
Semua personil mengikuti jalannya Binrohtal dengan khusyuk hingga akhir, dilanjutkan melaksanakan tugas rutin sehari-hari.
Wakapolres menambahkan kegiatan bertujuan untuk meningkatkan karakter anggota Polri khususnya Polres Bangka Barat menjadi lebih humanis, disamping itu pula berbagai upaya dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan anggota kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Dengan harapan sikap mental personel Polri khususnya Polres Bangka Barat yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana serta dapat dipertanggung-jawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat di masa yang akan datang” ujar Wakapolres Bangka Barat. (**)
TerabasNews, PANGKALPINANG - Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Hidayat Arsani berharap dapat memimpin Kepulauan…
TerabasNews - Dalam rangkaian pengamanan perayaan Paskah tahun 2025 di wilayah Kabupaten Bangka Barat, Kapolres…
TerabasNews - Kepolisian Resor Bangka Barat menerapkan pola pengamanan maksimal dalam rangka mengawal perayaan Paskah…
TerabasNews - Suasana penuh khidmat dan sukacita mewarnai perayaan Paskah 2025 di sejumlah gereja di…
TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai resmi dilantik, Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Wagub Kep. Babel) Hellyana…
TerabasNews, Jakarta, 20 April 2025 - PT PLN (Persero) menandatangani kerja sama strategis dengan Kementerian…